SuaraJogja.id - Jembatan di depan Taman Kuliner Condongcatur, Jalan Gondang Raya, Condongcatur, Depok, Sleman ditutup sebagian, setelah terdampak naiknya debit air sungai setempat beberapa waktu lalu.
Warga sekitar, Jon, menjelaskan, derasnya arus sungai menyebabkan bantalan jembatan tersebut amblas, sehingga sebagian sisi jembatan ditutup sejak Jumat pekan lalu.
"Kemungkinan karena lapisan tanahnya berongga," ujarnya pada SuaraJogja.id, Rabu (11/3/2020).
Ia menambahkan, penutupan sebagian jalan dilakukan sebagai upaya antisipasi hal yang tak diinginkan, mengingat jalur tersebut menjadi jalan alternatif ke sejumlah titik jalan dan di jam-jam tertentu terjadi kepadatan arus lalu-lintas.
Di lokasi, sesekali tampak ada seseorang yang membantu mengatur lalu lintas para pengendara supaya bisa bergantian melalui jembatan, baik dari timur maupun barat.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPKP) Sleman Sapto Winarno mengatakan, DPU PKP sudah mendapat informasi mengenai kerusakan jembatan tersebut. Jembatan masuk dalam program pembangunan yang diagendakan oleh Pemerintah Kabupaten Sleman pada 2021.
"Sementara ini, lajur selatan hanya untuk kendaraan roda dua, sedangkan lajur utara untuk kendaraan roda empat," ujarnya.
Ia meminta agar masyarakat memaklumi kondisi jembatan yang belum bisa digunakan secara optimal.
Kontributor : Uli Febriarni
Baca Juga: WNA Positif Corona Meninggal Dunia, Pemerintah: Sebab Utama Bukan Covid-19
Berita Terkait
-
Kantongi Namanya, Polisi Kejar Pembunuh PSK Online di Hotel Concat
-
Teman Dipukul, Ratusan Driver Ojol Geruduk Kantor Leasing di Depok
-
Pasar Condongcatur Terdampak Tol, Pemda DIY Upayakan Perkecil Risiko Proyek
-
Kades Concat Libatkan Anak Punk untuk Redam Aksi Klitih di Sleman Timur
-
Launching Kantor Baru SuaraJogja.id, Jaringan Arkadia Digital Media
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up