SuaraJogja.id - Tinggal menunggu hitungan jam Keraton Yogyakarta merilis film dokumenter yang mengungkap kisah hidup sang Raja Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat sekaligus Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X atau Sultan HB X. Informasi tentang penanyangan film ini dibagikan akun resmi @kratonjogja di Instagram pada Kamis (16/4/2020) pagi.
Di video singkat unggahan tersebut disebutkan bahwa film ini akan membuat penontonnya mengenal lebih dekat Sultan HB X. Sebagai teaser, Sultan HB X di video itu mengingatkan masyarakat Jawa, khususnya Jogja, akan satu petuah.
"Kelangan bondo podo karo ora kelangan opo-opo. Kelangan nyowo podo karo kelangan separo [Kehilangan harta sama dengan tidak kehilangan apa-apa. Kehilangan nyawa sama dengan kehilangan separuh]. Kelangan harga diri atau martabat itu sama dengan kehilangan segalanya, sehingga jangan berkorban harga diri kita hanya untuk ditawar dengan sejumlah uang," ucap pria 74 tahun yang lahir dengan nama Bendara Raden Mas Herjuno Darpito ini.
Menurut keterangan @kratonjogja, dalam film tersebut, suami dari Permaisuri Gusti Kanjeng Ratu (GKR) Hemas ini akan menceritakan masa kecilnya hingga dewasa. Selain itu, dibeberkan pula tugasnya sebagai Raja dan Gubernur DIY.
Baca Juga: Jersey Penuh Tanda Tangan Skuat Juara Persija Milik Andritany Dilelang
Tak hanya itu, film produksi Tepas Tandha Yekti Keraton Jogja ini juga dilengkapi dengan pendapat keluarga, staf, dan sahabat tentang keseharian Sultan HB X. Film dokumenter berjudul Danapratapa tersebut akan ditayangkan perdana di kanal YouTube Kraton Jogja malam ini, Kamis, 16 April 2020 pukul 19.00 WIB.
"Semoga dapat menemani Sahabat dan keluarga sembari tetap #dirumahaja," tutup @kratonjogja, memberikan tagar gerakan yang mendukung upaya mencegah makin meluasnya virus corona penyebab COVID-19, yang kini tengah mewabah di sleuruh dunia.
Berita Terkait
-
Pakar Ungkap Makna di Balik Gestur Tangan dan Bibir Sri Sultan HB X saat Bertemu Jokowi
-
Menguak Beda Makna Batik Jokowi dan Sri Sultan HB X, Diduga Corak Naga Tuai Perbincangan
-
Jokowi Bertemu Sri Sultan Hamengkubuwono X, Makna Batik Jadi Sorotan: Motif Ular...
-
Makna Batik Jokowi yang Dipakai Saat Bertemu Sri Sultan HB X, Diduga Bercorak Antaboga
-
Fakta Unik Keraton Kilen Yogyakarta: Tempat Jokowi Bertemu Empat Mata dengan Sultan Hamengkubuwono X
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB