SuaraJogja.id - Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mulai bersiap menyambut wisatawan di masa new normal pada bulan Juni mendatang.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sleman, Sudarningsih mengatakan, sebagai salah satu daerah yang menjadi proyek percontohan new normal pariwisata Indonesia, sedikitnya ada dua destinasi wisata di Kabupaten Sleman yang akan dibuka pada awal Juni 2020 yaitu Candi Prambanan dan Keraton Ratu Boko.
Nantinya, di obyek wisata tersebut akan tetap diberlakukan prosedur tetap pencegahan COVID-19, bagi pengelola obyek wisata, pengunjung dan sumber daya manusia lain yang mendukung pariwisata setempat.
"Kami sedang mempersiapkan semuanya, kami juga sudah memasang wastafel untuk 62 destinasi dan desa wisata di Sleman," terangnya, kala dihubungi pada Selasa (26/5/2020).
Baca Juga: Baekhyun EXO Comeback, Langsung Cetak Rekor
Selain wajib mencuci tangan menggunakan sabun, di destinasi wisata para pengunjung juga wajib mematuhi peraturan seperti menggunakan masker dan saling menjaga jarak fisik.
"Beberapa destinasi wisata juga kami lengkapi dengan thermo gun," ucapnya.
Rencananya, dalam pekan ini pihaknya juga akan menggelar rapat koordinasi dengan para pengelila desa wisata. Hal ini bertujuan untuk mempersiapkan diri menyambut wisatawan, bila sewaktu-waktu desa wisata sudah bisa dibuka.
Sementara itu, berdasarkan pantauan Suarajogja.id di lapangan, hingga Senin (25/5/2020) malam, pintu masuk menuju objek wisata Kaliurang di pintu loket sebelah timur (Jalan Kaliurang) masih dijaga ketat oleh sejumlah petugas dan diberlakukan buka tutup portal. Portal hanya bisa dilewati oleh warga desa setempat dan wisatawan tidak diperkenankan melewatinya.
Penutupan juga berlaku di pintu loket sebelah barat (Jalan Boyong). Sehingga, tidak ada akses masuk bagi wisatawan untuk memasuki area tersebut.
Baca Juga: Pemerintah Mau Buka Mal, YLKI: Berpotensi Jadi Kluster Covid-19 Baru
Kontributor : Uli Febriarni
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Ritual Abhiseka Meriahkan Peringatan Berdirinya Candi Prambanan oleh Umat Hindu
-
Candi Sojiwan, Candi Bercorak Buddha yang Tersembunyi di Prambanan
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Tak Gelar Kampanye Akbar, Paslon Harda-Danang Lakukan Hal ini di 17 Kapanewon
-
Latihan Intensif Tak Berdampak, PSS Sleman Dipermalukan Tamunya PSBS Biak
-
Menteri Kebudayaan Buka Pekan Warisan Budaya Takbenda di Jogja, Optimisme Jadikan Kebudayaan Indonesia Mendunia
-
Penuhi Kebutuhan Kambing Secara Mandiri, Untoro-Wahyudi Luncurkan 1 Desa 1 Entrepreneur
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya