Scroll untuk membaca artikel
M. Reza Sulaiman | Muhammad Yasir
Selasa, 22 September 2020 | 00:02 WIB
⁣Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa. (Dok. TNI AD)

SuaraJogja.id - Sebanyak 241 pekerja bangunan dilibatkan dalam proses pembangunan barak prajurit Batalyon Infanteri 403/ WP di Sleman, Yogyakarta.

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa berharap proyek pembangunan barak tersebut dapat membantu perekenomian masyarakat.

Khususnya, para pekerja bangunan yang terdampak selama pendemi Covid-19.

"Selain memperbaiki barak prajurit, pembangunan ini juga menjadi tambahan pendapatan bagi setiap pekerja bangunan untuk memenuhi kebutuhan," kata Andika kepada wartawan, Senin (21/9/2020).

Baca Juga: Paksi Raras Alit Sebut FKY 2020 Penuh Tantangan tapi Tetap Istimewa

Andika menjelaskan bahwa pihaknya melakukan renovasi total pada bangunan lama barak prajurit Batalyon Infanteri 403/ WP Sleman. Setelah sebelumnya bangunan tersebut tak layak pakai lantaran lama tak digunakan.

Adapun, Andika menyampaikan bahwa pihaknya sengaja memilih material bangunan terbaik. Harapannya, dapat memberikan kenyamanan bagi prajurit yang mengabdi di sana.

Lebih lanjut, Andika mengemukakan berdasar hasil tinjauannya diprakirakan proses pembangunan tersebut akan rampung dalam setahun.

"Baru bangunannya saja sudah terlihat bagusnya, belum 40 hari sudah jadi 13 bangunan kalau memungkinkan bisa jadi seluruhnya dalam setahun,” pungkasnya.

Baca Juga: Toko Handphone di Gondokusuman Dibobol, Polresta Jogja Cokok Satu Pelaku

Load More