SuaraJogja.id - Bangunan tua yang terbuat dari kayu dan sudah miring nyaris ambruk tiba-tiba viral usai diunggah ke Instagram oleh akun @ceritagunungkidul, Selasa (22/9/2020). Bangunan yang berdiri di lahan kosong tersebut viral karena ternyata milik Bupati ke-18 Gunungkidul Prawiro Suwignyo. Bangunan tersebut dibangun jauh sebelum kemerdekaan RI.
"Bapak saya pernah diminta untuk menunggui rumah itu selama dua tahun. Saat itu tahun 1948, Pak Prawiro Suwignyo diterima jadi guru di Solo," ujar Rohib (75), keponakan Prawiro Suwignyo, Minggu (27/9/2020), saat ditemui di rumahnya.
SuaraJogja.id berkunjung ke rumah yang berlokasi di Pedukuhan Pati, Kalurahan Genjahan, Kapanewon Ponjong tersebut. Bangunan yang menyerupai arsitektur Belanda itu kini sudah mulai lapuk dimakan usia. Kondisinya sudah miring, dan di dalamnya sudah banyak tiang-tiang kecil untuk mencegah agar bangunan tersebut tidak roboh.
Menurut Rohib, bangunan tersebut sebenarnya sudah ada 'penunggunya' bahkan sejak masih ditinggali oleh keluarga Prawiro Suwignyo. Rohib bercerita, dulu pembantunya pernah diangkat oleh makhluk tak kasat mata dan dipindah keluar rumah ketika tengah terlelap. Tak hanya itu, seorang guru yang mengontrak rumah tersebut juga sempat mengalami nasib yang sama.
Kini, setelah viral di media sosial, rumah ini mulai banyak dikunjungi untuk foto-foto. Pihak keluarga sendiri sebenarnya berencana ingin merobohkan bangunan lama tersebut dan menggantinya dengan yang baru.
Rohib, keponakan Prawiro Suwignyo yang merupakan pensiunan polisi, tinggal tak jauh dari rumah tersebut. Dia pun dipercaya menjaga dan mengelola rumah tersebut. Meski demikian, ia tidak berani menyentuh barang-barang yang ada di rumah tersebut.
Ia menuturkan, bagian yang masih tersisa dari rumah tersebut hanyalah bagian depan, dan ukurannya tinggal 9x6 meter saja. Sebelumnya ada beberapa bagian rumah yang masih ada, tetapi kemudian roboh maupun dirobohkan. Terakhir adalah bangunan sebelah kiri yang terpaksa dijual karena membahayakan.
"Atas kesepakatan keluarga, bangunan sisi kiri dijual untuk membangun balai Pedukuhan Tanggul Angin," ujar Rohib ketika ditemui di rumahnya.
Bangunan tersebut berdiri di tanah seluas 4.000 meter persegi. Oleh Prawiro Suwignyo, rumah itu lantas dibagi menjadi tiga bagian, masing-masing untuk ketiga anaknya. Namun sepeninggal sang mantan bupati, seluruh bagian tanah dibeli oleh Asri Subaryati, anak Prawiro Suwignyo.
Baca Juga: Dua Hari Ditetapkan Sebagai Calon, Petahana di Sumsel Ini Digugat
Di kala ayahnya diminta untuk menunggu rumah tersebut pada 1948, masih ada istri dari Prawiro Suwignyo dan seorang cucunya, Martanty Soenar Dewi, yang kini maju menjadi calon wakil bupati mendampingi Immawan Wahyudi.
"Martanty itu tanggal lahirnya sama dengan ibunya. Nah menurut tradisi Jawa, ia harus dipisah dengan ibunya, sehingga Martanty tinggal di rumah tersebut bersama eyangnya. Sementara, ibunya di Jawa Timur sukses berkarier dan menjabat ketua DPRD Jawa Timur," terangnya.
Sejak lulus SMP, Martanty pindah ke Surabaya bersama ibunya dan sang nenek, Ny Prawiro Suwignyo, yang diajak serta ke Jawa Timur karena sudah tidak muda lagi. Sejak saat itu, rumah tersebut tidak pernah ditinggali lagi. Tak ada yang merawatnya karena Rohib sendiri tak ada di paeukuhan tersebut karena terus berpindah.
"Saya pernah tugas di Papua. Jadi tidak pernah ke sini," tambahnya.
Warga yang tinggal di depan rumah tersebut, Suyono (60), mengungkapkan, sudah puluhan tahun rumah tersebut tidak ditinggali. Sebab, ahli waris pemilik rumah tersebut sudah pindah ke Surabaya dan telah sukses meniti karier di sana.
Dulunya, lanjut Suyono, rumah tersebut adalah rumah yang paling bagus dan megah sekecamatan Ponjong. Rumah tersebut dulu ditinggali oleh keluarga Bupati Prawiro Suwignyo, yang memiliki tiga orang anak: Sucipto, Suroyo, dan Asri Subaryati. Dulu, di sekelilingnya banyak terdapat pohon kelapa menjulang.
Berita Terkait
-
Dua Hari Ditetapkan Sebagai Calon, Petahana di Sumsel Ini Digugat
-
Resmi! Gunawan Jadi Pjs Bupati Pandeglang, Ade Aryanto Pjs Bupati Serang
-
Gubernur Sutarmidji Tegas Minta Pjs Bupati Netral, Kalau Tidak...
-
Alamak! Pemotor Ini Nekat Lewat di Jalan Beton yang Masih Basah
-
Petahana Berlaga di Pilkada, Staf Ahli Gubernur DIY jadi Pjs Bupati Bantul
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
- Pemain 1,91 Meter Gagal Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Kini Bela Tim di Bawah Ranking FIFA Garuda
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 8 Juli: Raih Skin Senjata, Diamond, dan Katana
- 31 Kode Redeem FF Terbaru 8 Juli: Raih Animasi Keren, Skin SG, dan Diamond
Pilihan
-
Tarif Trump 32 Persen Buat Menteri Ekonomi Prabowo Kebakaran Jenggot
-
Berapa Gaji Yunus Nusi? Komisaris Angkasa Pura Rangkap Sekjen PSSI dan Wasekjen KONI
-
Gaji Tembus Rp 150 Juta Per Bulan, Cerita Pemain Liga 1 Pilih Main Tarkam di Luar Klub
-
Erick Thohir Angkat Sekjen PSSI Yunus Nusi Jadi Komisaris Angkasa Pura
-
5 Mobil Kecil Murah di Bawah 50 Juta, Hemat Pengeluaran Cocok buat Keluarga Baru
Terkini
-
Nasib Transmigran Sleman di Ujung Tanduk? Pemkab Sleman Kembali Datangi Konawe Selatan
-
Detik-Detik Buruh Harian Lepas Terserempet KRL di Lempuyangan, Kaki dan Tangan Alami Luka Parah
-
Perebutan Kursi Sekda DIY: Adu Kuat 3 Birokrat Top, Siapa yang Unggul?
-
Janjian Tawuran Subuh, Geng V vs M Bikin Geger Lowanu, 10 Ditangkap, Celurit-Pedang Jadi Bukti
-
Diplomat Muda Kemlu Tewas Terlilit Lakban: Kisah Heroiknya Selamatkan WNI di Zona Konflik Terungkap