SuaraJogja.id - Artis pendatang baru, Dimas Ramadhan, atau yang lebih akrab dikenal Dimas Ahmad, membagikan beberapa fakta unik mengenai dirinya. Sebelumnya, Dimas merupakan seorang pedagang bakso ikan keliling yang kemudian viral karena disebut tampan dan memiliki paras seperti presenter ternama Raffi Ahmad.
Tidak berselang lama dari viral-nya video TikTok tersebut, Raffi dan Dimas kemudian bertemu. Hari pertama pertemuan mereka, Dimas, yang berasal dari keluarga sederhana, langsung ditawari kuliah gratis oleh Raffi Ahmad. Pertemuan itu terus berlanjut dengan bergabungnya Dimas ke dalam Rans Entertainmenet, perusahaan hiburan milik Raffi dan Nagita Slavina.
Saat dihampiri tim dari Kuy Entertainment, perusahaan hiburan lainnya yang dikembangkan Raffi dan Gading Marten, Dimas membeberkan beberapa fakta menarik mengenai dirinya. Mulai dari kriteria gadis impiannya, sampai dengan rencana-rencananya ke depan dalam menjalani hidup. Terutama, saat ini ia tengah dekat dengan artis berpenghasilan terbesar di Indonesia, Raffi Ahmad.
Lima hal tentang Dimas yang perlu diketahui orang-orang menurutnya adalah, dia seorang pemuda, masih berstatus jomblo atau tidak memiliki kekasih. Sudah lima tahun Dimas tidak memiliki kekasih. Ia juga mengaku suka mengkonsumsi ice cream rasa coklat dan suka rebahan.
Baca Juga: Respons HNW Soal Kontroversi Azan Jihad dan 4 Berita SuaraJogja Lainnya
"Jomblo udah lama banget," terang Dimas.
Lima tahun tak memiliki teman wanita khusus, Dimas memiliki kriteria sendiri untuk gadis yang akan mengisi hatinya. Pertama, yakni harus gadis tulen, pintar atau berilmu, memiliki adab, punya agama dan juga memiliki akhlak. Tidak terlalu muluk-muluk, kriteria gadis impian Dimas berorientasi pada sikap dan tingkah laku gadis tersebut.
Saat ini hal yang paling disyukuri Dimas adalah segala sesuatu yang diberikan oleh Tuhan. Bergabung dengan Rans Entertainment, lima orang yang menurutnya paling baik adalah Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Anggota Rans, dan Asisten Raffi Tante Merry. Tidak bisa terlalu memilih, semua orang yang ada di tempat itu menurutnya baik.
"Kalau lagi libur, kalau lagi kosong pasti main ke sana," ujar Dimas.
Sejak bergabung dengan Rans Entertainment, Dimas lebih sering menghabiskan waktunya untuk tinggal di rumah Raffi. Meski begitu saat jadwal syutingnya kosong atau libur ia selalu menyempatkan untuk berkunjung ke Bekasi. Tidak hanya bertamu ke kontrakan ayahnya, Dimas juga masih sesekali membantu ayahnya berjualan.
Baca Juga: Duh, Raffi Ahmad Tegur Merry karena Berantem sama Dimas
Dari segi penghasilan, Dimas mengakui adanya perubahan dalam usaha bakso ikannya. Saat ini, penghasilan dari jualan bakso ikannya bisa bertambah antara dua hingga tiga kali lipat. Dilihat dari kondisinya, saat ini ada banyak orang yang mengenal dan meminta foto dengannya ketika berjualan keliling.
Baginya, fans adalah seseorang yang memperhatikan, memberi arahan dan memberi tahu dimana letak ia harus memperbaiki diri. Menurutnya fans adalah sosok yang perhatian kepadanya. Lima hal yang ingin ia berikan kepada keluarga ketika sudah punya uang adalah rumah, kebutuhan sehari-hari, biaya sekolah untuk adik-adiknya, memperluas usaha dan pergi ke tanah suci.
Tonton video percakapan Dimas DI SINI.
Selain Raffi Ahmad, Dimas mengaku suka dengan Iko Uwais. Sempat bertemu ketika ikut Raffi main bola, Dimas lantas meminta foto dengan Iko. Sementara untuk penyanyi sendiri, Dimas suka dengan sosok Teh Rossa. Beberapa lagu Rossa yang disukai Dimas di antaranya adalah yang berjudul tegar.
"Film. Soalnya kaya film bukan series," terang Dimas.
Dibanding sinetron, Dimas memilih bermain film yang bisa segera berakhir dan tidak memiliki episode yang panjang. Di antara motor mahal dan mobil, Dimas memilih membeli mobil melihat pada kebutuhannya. Meski mulai banyak tawaran kerja, namun Dimas masih menomorsatukan pendidikannya di jenjang kuliah.
Dibandingkan dibelikan rumah, Dimas memilih untuk dibayari jalan-jalan keliling dunia. Disebut beruntung bertemu dengan Raffi Ahmad yang disebut kaya raya, Dimas masih memiliki prinsip untuk bisa berusaha sendiri membangun rumahnya. Jika berkesempatan jadi juragan bakso, ia juga ingin lebih dulu membuka cabang di Bekasi sebelum di Jakarta.
Sejak diunggah pada Selasa (1/12/2020), video yang menyoroti fakta unik 'kembaran' Raffi Ahmad ini sudah ditonton lebih dari 300 ribu kali. Ada 16 ribu lebih pengguna YouTube yang menekan tanda suka dan seribu lebih lainnya yang memberikan komentar. Banyak yang menyebutkan jika Dimas adalah sosok yang sopan dan sederhana.
Berita Terkait
-
Rayyanza Rayakan Ulang Tahun di Sekolah Elite-nya, Isi Bingkisan untuk Teman Sekelas Gak Main-Main
-
Kini Jadi Istri Utusan Khusus Presiden, Nagita Slavina Diminta Tak Sombong Lagi: Banyak Main Sama Arumi Bachsin
-
Jeje Govinda Unggul di Pilkada Bandung Barat, Syahnaz Sadiqah Diminta Perbaiki Akhlak Demi Martabat Suami
-
Pratama Arhan Main ke Rumah Raffi Ahmad, Jari Manisnya Jadi Sorotan: Kayak Ada yang Kurang
-
Pratama Arhan Bertamu ke Rumah Raffi Ahmad, Keberadaan Azizah Salsah Dipertanyakan
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
Terkini
-
Keroyok dan Bacok Orang saat Tawuran, Polisi Amankan 11 Orang Dewasa dan Anak-anak
-
Yuk Dapatkan Diskon Biaya Provisi 50% Sambut HUT ke-129 BRI, Ini Daftar Program Special BRIguna
-
Warga Keluhkan Bau Busuk dari Sejumlah TPST di Sleman, Ini Langkah yang Dilakukan DLH
-
Temui Endah Subekti-Joko, Bupati Petahana Gunungkidul Sunaryanta Akui Kekalahannya
-
Damkar Kota Jogja Evakuasi Buaya Sepanjang 3 Meter, Diduga Peliharaan Warga yang Lepas