SuaraJogja.id - Viral sebuah video yang menunjukkan seorang pria tengah mengancam akan memenggal kepala polisi setelah pentolan FPI Habib Rizieq Shihab ditangkap. Namun tak lama kemudian, viral-nya video itu disusul dengan kemunculan video lain, di mana pria tersebut ditangkap polisi.
Di samping itu, FPI juga dikabarkan melaporkan Ustaz Haikal Hassan karena sang penceramah mengaku bertemu Rasulullah. Di sisi lain, berita gempa magnituo 5,4 di Yogyakarta cukup menyita perhatian publik.
Sementara itu, kabar lain datang dari sebuah sekolah di Bantul, di mana penjaganya kehilangan sepeda jutaan rupiah. Berikut lima berita terpopuler SuaraJogja.id pada Minggu (13/12/2020) kemarin:
1. Tak Terima Habib Rizieq Ditangkap, Pria Ini Ancam Penggal Kepala Polisi
Baca Juga: Rekonstruksi Penembakan Laskar FPI di 4 Lokasi, Polisi Gelar 58 Adegan
Upaya penangkapan Habib Rizieq yang dilakukan polisi atas kasus dugaan pelanggaran protokol mendapat reaksi berbagai pihak. Belum lama, muncul sebuah video ancaman dari seorang bernama Muhammad Umar yang akan memenggal kepala polisi.
Seperti diketahui, sosok Habib Rizieq tengah dihadapkan pada permasalahan dugaan pelanggaran protokol kesehatan. Pelanggaran itu diduga terjadi saat kedatangannya ke tanah air hingga perhelatan pengajian memeringati Maulud Nabi Muhammad SAW beberapa bulan lalu.
2. Yogyakarta Diguncang Gempa Magnitudo 5,4, Masyarakat Diminta Tetap Tenang
Baca Juga: Di Rest Area KM 50 Laskar FPI Akhirnya Menyerah ke Polisi, 2 Tewas
Gempa Bumi mengguncang wilayah Yogyakarta dan sekitarnya dengan agnitudo 5,4 pada Minggu (13/12/2020) sore. Pusat gempa berada di laut pada jarak 226 kilometer arah Barat Daya Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kepala Stasiun Geofisika Yogyakarta Agus Riyanto mengatakan gempa yang terjadi pada pukul 15.39 WIB itu dari kedalaman 16 kilometer (km) di dalam laut dengan episenter gempa bumi terletak pada koordinat 9,81 LS dan 109,64 BT.
3. FPI Laporkan Haikal Hassan ke Polisi Gegara Ngaku Bertemu Rasulullah
Sebuah rekaman suara yang mengaku dari Forum Pejuang Islam atau FPI disebut melaporkan ustaz Haikal Hassan yang mengaku bertemu Rasulullah. Rekaman tersebut dibagikan oleh Muannas Alaidid.
Lewat akun pribadinya, pegiat media sosial yang juga ketua Umum Cyber Indonesia itu membagikan rekaman yang diduga orang FPI dengan tambahan keterangan agar bisa disampaikan oleh netizen ke Haikal Hassan. Hal tersebut mengingat akun sang ustaz hilang seketika beberapa waktu lalu.
4. Apes, Sepeda Jutaan Rupiah Milik Penjaga Sekolah Digasak Maling
Nasib apes dialami seorang penjaga sekolah di wilayah Bantul. Pria bernama Guswandi (44) warga Dusun Jigudan Kalurahan Triharjo, Kapanewon Pandak kehilangan sepeda seharga Rp2,3 juta saat ditinggal memasak air.
Peristiwa tersebut terjadi di SD 1 Jigudan sekitar pukul 06.30 wib, Sabtu (12/12/2020). Wandi datang ke sekolah dari rumah dan memarkirkan sepeda miliknya di halaman sekolah.
5. Pria di Video Ancaman Penggal Kepala Polisi Diringkus, Endingnya Lemes
Bersamaan dengan ramainya Habib Rizieq ditahan di rumah tahanan Polda Metro Jaya, muncul sebuah video ancaman dari seorang pria yang mengaku bernama Muhammad Umar. Dalam video itu ia mengancam memenggal kepala polisi jika Rizieq ditangkap.
Belakangan, pria yang dalam video tampak menggebu-gebu mengancam polisi hingga mengeluarkan umpatan itu diringkus pihak kepolisian.
Berita Terkait
-
Rekonstruksi Penembakan Laskar FPI di 4 Lokasi, Polisi Gelar 58 Adegan
-
Di Rest Area KM 50 Laskar FPI Akhirnya Menyerah ke Polisi, 2 Tewas
-
Momen Menegangkan Baku Tembak Laskar FPI Vs Polisi di Jembatan Karawang
-
11 Adegan Ungkap Detik-detik Laskar FPI Tembaki Mobil Polisi
-
Reka Ulang Penembakan 6 Laskar FPI, Tol Japek Macet di KM 50
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
-
Kronologis Anak Kepsek di Bekasi Pukul Siswa SMP Gegara Kritik Dana PIP
-
LG Mundur, Danantara Investasi di Proyek Baterai Kendaraan Listrik Bareng CATL
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
Terkini
-
Moratorium Hotel Sumbu Filosofi Diberlakukan, PHRI Desak Penertiban 17 Ribu Penginapan Ilegal
-
Kelanjutan Soal Besaran Pungutan Ekspor Kelapa, Mendag Ungkap Hal Ini
-
Kabupaten Sleman Diganjar ANRI Award, Bupati Ungkap Strategi Jitu Pelestarian Arsip
-
UMKM di Indonesia Melimpah tapi Lemah, Mendag: Kebanyakan Ingin Jadi Pegawai
-
Koperasi Merah Putih Didukung, Peneliti Fakultas Peternakan UGM Ingatkan Ini agar Tak Sia-sia