SuaraJogja.id - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini membuat kebijakan baru menghapus bantuan tunai langsung atau BLT. Semua bantuan sosial dari Kemensos akan diberikan langsung dalam bentuk elektronik. Setiap masyarakat penerimanya akan mempunyai tabungan. Dimana kedepannya bansos akan dikirimkan melalui rekening tabungan tersebut.
Menurut Risma, salah satu perintah dari Jokowi yang paling prioritas harus dikerjakan adalah terkait bantuan pandemi Covid-19 untuk masyarakat. Ia harus menyelesaikan realisasi bantuan yang rencananya akan disalurkan ke luar pada awal minggu Januari 2021. Sedangkan tugas kedua adalah mengenai pemberdayaan. Pihaknya akan memperhatikan implikasi dari masyarakat yang menerima bantuan.
Menanggapi wacana tersebut, aktor Joe Taslim merasa senang. Ia mendukung penuh kebijakan yang akan dijalankan Walikota Surabaya tersebut. Menurutnya, langkah itu akan mengurangi pungutan atau catutan liar yang bisa terjadi. Melalui akun media sosial pribadinya @joe_taslim, pria yang pernah bermain dalam film Fast and Furios 6 tersebut memberikan semangat kepada Risma untuk menjalankan rencananya.
"Ini bagus! Ngurang-ngurangin pungutan/catutan liar yang bisa terjadi. Bu Risma keep it up," tulis Joe Taslim dalam unggahannya.
Melalui fitur Instagram Story, Joe Taslim tampak membagikan unggahan sebuah akun Instagram yang kerap memberikan informasi terkini @folkative. Dalam unggahan @folkative disebutkan jika Mensos Risma akan hapuskan bantuan tunai. Melihat unggahan itu, Joe Taslim berikan tanggapan berupa apresiasi dan dukungan.
Risma sendiri merupakan Menteri Sosial yang baru dilantik oleh Presiden Joko Widodo Rabu (23/12/2020). Sebelumnya, jabatan tersebut diisi oleh Politisi PDI, Juliari Batubara yang tersandung korupsi.
Juliari ditangkap KPK setelah melakukan korupsi bantuan sosial yang akan diberikan kepada masyarakat di tengah pandemi. Akibatnya, kepercayaan masyarakat kepada pemerintah dan bantuan yang diberikan juga terpantau menurun.
Meski berasal dari partai politik yang sama, namun masyarakat seolah memiliki harapan tersendiri kepada sosok Risma.
Sebelumnya, kiprah Risma sebagai Wali Kota Surabaya juga sudah menarik perhatian warganet. Tidak jarang, Risma turun langsung ke lapangan untuk memastikan jika pelayanan yang diberikan kepada masyarakat berlangsung maksimal. Kebijakannya menutup lokasi prostitusi juga banyak menuai tanggapan.
Baca Juga: Diganti Risma Gegara Korupsi Bansos, Juliari: Presiden Gak Salah Pilih
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Rusunawa Gunungkidul Sepi Peminat? Ini Alasan Pemkab Tunda Pembangunan Baru
-
Kominfo Bantul Pasrah Tunggu Arahan Bupati: Efisiensi Anggaran 2026 Hantui Program Kerja?
-
Miris, Siswa SMP di Kulon Progo Kecanduan Judi Online, Sampai Nekat Pinjam NIK Bibi untuk Pinjol
-
Yogyakarta Berhasil Tekan Stunting Drastis, Rahasianya Ada di Pencegahan Dini
-
Tangisan Subuh di Ngemplak: Warga Temukan Bayi Ditinggalkan di Kardus