SuaraJogja.id - Akun Twitter @WatchmenID membagikan tangkapan layar curhatan pengguna Facebook. Dalam unggahannya, pengguna Facebook ini merasa kesal karena nomor istrinya muncul dalam salah satu adegan sinetron Ikatan Cinta yang tengah ramai diperbincangkan masyarakat luas. Akibatnya, setiap hari sang istri mendapatkan pesan singkat dari fans Aldebaran.
Terlihat akun Facebook dengan nama Jambul menanyakan jika ada warganet yang memiliki nomor telpon pihak RCTI atau produser sinetron Ikatan Cinta. Gara-gara nomor sang istri digunakan dalam salah satu adegan oleh tokoh utama bernama Aldebaran. Akhirnya, setiap hari sang istri mendapatkan telpon tiada henti dari fans Aldebaran tanpa mengenal waktu. Jambul meminta tolong jika ada yang tahu untuk menghubunginya.
Dalam tangkapan layar itu, ada juga foto beberapa bentuk percakapan yang dikirimkan oleh para penggemar Aldebaran ke nomor tersebut. Ada yang mengaku mendapatkan nomor tersebut dalam adegan ketika seorang tokoh menghubungi Aldebaran melalui panggilan telepon dan nomor tersebut yang muncul. Mengira itu adalah nomor milik Aldebaran, para penggemar yang didominasi kaum wanita ini sampai mengirimkan pesan tiada henti ke nomor tersebut.
"Pak aldebaran," tulis akun @WatchmenID dalam cuitannya.
Meski sudah mengetahui jika nomor tersebut bukan milik Aldebaran, namun ada saja wanita yang mengirimkan pesan dan mengaku ingin menambah daftar teman. Sejak diunggah Kamis (24/12/2020), tangkapan layar curhatan korban penggemar Sinetron Ikatan Cinta itu sudah disukai lebih dari 8000 pengguna Twitter. Ada 4000 lebih yang membagikan ulang dan 900 lainnya ikut berkomentar.
"Jadi kayak dedek-dedek yg ngeributin nomornya Lisa Blackpink terus di share di grup wassap fandom wkwk," tulis akun @heyjandii.
"Wah pengaruhnya mas Al bisa segede ini ya, kalau masuk politik bakal mulus banget nih jalannya wkwkwk," komentar akun @FilmBahas.
"Ini sinetron terkenal banget, sampe pas nganterin bude ke pasar, hampir semua ibu ibu pedagang di sana ondan andin ondan andin," tanggapan akun @anaivatkoc.
Sementara akun @sptivv mengatakan, "Astaga Mas al, Emakku juga terdampak tren ikatan cinta. Ketinggalan 1 episod langsung nyuruh nyariin di youtube."
Baca Juga: Aksi Emak-Emak Serius Nonton Sinetron, Warganet: Daripada Gibahin Tetangga
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan