SuaraJogja.id - Kabar bahagia, GeNose, alat deteksi Covid-19 buatan UGM siap diedarkan setelah Kemenkes menurunkan surat izin pada Kamis (24/12/2020). Di sisi lain, kematian pasien Covid-19 di DIY dikabarkan terus meroket, terlebih baru saja dalam sehari terdapat enam pasien yang meninggal dunia.
Di samping itu itu, perhatian publik tengah terpusatkan pada video Amien Rais soal dua ujian berat Jokowi dan saran baginya untuk mundur atau putar haluan. Tak hanya itu, rasa haru Ashanty diundang makan malam keluarga Sarah juga turut mencuri perhatian netizen.
Sementara itu, pelaku penipuan di Sleman membuat seorang pengusaha restoran rugi besar dengan mengaku sebagai polisi. Simak di bawah ini lima berita terpopuler pada Sabtu (26/12/2020) kemarin dari SuaraJogja.id:
1. Surat Izin Turun, Alat Deteksi Covid-19 Buatan UGM GeNose Siap Diedarkan
Alat deteksi Covid-19, GeNose yang merupakan buatan UGM siap diedarkan. Ketua tim pengembang GeNose, Kuwat Triyana menyebut GeNose siap diedarkan setelah Kamis (24/12/2020) lalu telah mendapat izin edarnya dari Kemenkes.
“Alhamdulillah, berkat doa dan dukungan luar biasa dari banyak pihak GeNose C19 secara resmi mendapatkan izin edar (KEMENKES RI AKD 20401022883) untuk mulai dapat pengakuan oleh regulator, yakni Kemenkes, dalam membantu penanganan Covid-19 melalui skrining cepat,” kata Kuwat seperti dilansir dari situs resmi UGM, Sabtu (26/12/2020).
2. Punya Dua Ujian Berat, Amien Rais Sarankan Jokowi Mundur atau Putar Haluan
Baca Juga: Klaster Perkantoran Tambah, 15 Pegawai Dikmen Gunungkidul Positif Covid-19
Mantan Ketua MPR, Amien Rais memberikan jawaban atas berbagai pertanyaan tentang kenapa saat ia menulis atau membuat video sering secara khusus mengarah kepada Presiden Jokowi. Dalam memberikan kritik dan koreksi pada berbagai bidang kehidupan, Amien mengaku akan langsung mengarahkannya kepada Presiden Jokowi.
Mengacu pada undang-undang Republik Indonesia, Amien Rais menyampaikan pada BAB III yang berjudul Kekuasaan Pemerintahan Negara, itu sepenuhnya menyangkut otoritas presiden. Ada 16 pasal semuanya mengenai Presiden dan Wakil Presiden diatur secara rinci, lengkap dan panjang lebar. Sebab, dalam sistem kenegaraan di Indonesia kekuasaan apa pun yang ada semua kembali kepada presiden.
3. Kematian Pasien Covid-19 di DIY Terus Meroket, Sehari 6 Pasien Meninggal
Berita Terkait
-
Klaster Perkantoran Tambah, 15 Pegawai Dikmen Gunungkidul Positif Covid-19
-
Punya Dua Ujian Berat, Amien Rais Sarankan Jokowi Mundur atau Putar Haluan
-
Surat Izin Turun, Alat Deteksi Covid-19 Buatan UGM GeNose Siap Diedarkan
-
UGM Siap Pasarkan Alat Deteksi COVID-19 Lewat Embusan Napas 'GeNose'
-
Nyai Tagih Janji Amien Rais: Jalan Kaki Yogya-JKT atau Minta Maaf ke Jokowi
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Fakta Mencekam Kerusuhan di Iran: Wasit Futsal dan Mahasiswi Jadi Korban, Dunia Menyorot!
-
Sah! YIA Resmi Jadi Embarkasi Haji Mulai 2026: Apa Dampaknya Bagi Jemaah dan Ekonomi Lokal?
-
Niat ke SPBU Berujung Maut, Pemotor 18 Tahun Tewas Tertabrak Bus di Temon Kulon Progo
-
Garin Nugroho Singgung Peran Pemerintah: Film Laris, Ekosistemnya Timpang
-
Soal Rehabilitasi Lahan Pascabencana di Sumatra, Kemenhut Butuh Waktu Lebih dari 5 Tahun