SuaraJogja.id - Pasangan kekasih fenomenal, Atta Halilintar dan Aurel Hermasyah belakangan ini tengah menjadi sorotan warganet. Unggahan salam perpisahan dan kenangan yang diunggah Aurel membuat warganet salah fokus. Menucapkan perpisahan untuk tahun 2020 sekaligus ucapan terimakasih atas kenangan indah yang diberikan, warganet bertanya-tanya mengenai kelanjutan hubungan Aurel dan Atta.
Keduanya, dikenal sebagai sepasang kekasih yang kerap memamerkan kebersamaannya. Namun, selama tujuh bulan terakhir Aurel banyak menghabiskan waktunya di Bali untuk tinggal bersama dengan keluarganya yang mendadak pindah kesana. Sementara itu, Atta masih menetap di Jakarta lantaran banyaknya pekerjaan dan usaha yang ia geluti di ibukota.
Akhirnya, pasangan kekasih tersebut jarang tampil bersama. Beberapa kali Aurel nampak menyempatkan diri untuk kembali ke Jakarta. Selain untuk menyelesaikan beberapa pekerjaan sebagai penyanyi dan tokoh publik juga untuk bertemu dengan kekasihnya. Sebelumnya, Aurel juga sempat membagikan video kepulangannya ke Jakarta dan rencana untuk merayakan malam pergantian tahun bersama dengan anak pertama dari sebelas bersaudara tersebut.
Sayangnyanya, selama beberapa hari tinggal di Jakarta putri pasangan Anang Hermanyah dan Ashanty ini banyak mengunggah kata-kata galau di media sosialnya. Sejak saat itu, warganet dibuat penasaran dengan apa yang terjadi pada gadis yang akrab disapa Loli tersebut. Tidak berselang lama, Aurel kembali mengunggah video kepergiannya ke Bali. Ia mengaku ada perubahan rencana dan memilih menghabiskan malam tahun baru bersama dengan keluarganya.
Baca Juga: Rayakan Tahun Baru, Atta Halilintar Usap Air Mata Aurel Bikin Baper
Hal tersebut seolah menguatkan fakta bahwa tengah terjadi sesuatu diantara putri Krisdayanti dan anak sulung Gen Halilintar tersebut. Namun, dugaan warganet seolah dipatahkan dengan unggahan terbaru Atta Halilintar. Pemain film Ashiap Man tersebut mengunggah potret kebersamaannya dengan Aurel di Bali. Ia menyusul pujaan hatinya tersebut dan merayakan tahun baru bersama dengan keluarga The Hermansyah.
"Happy new year (Selamat tahun baru-red)," tulis akun @attahalilintar dalam keterangannya.
Terlihat pemilik beberapa bidang usaha ini mengunggah fotonya bersama dengan Aurel, Azriel dan adiknya Thariq Halilintar. Mereka berempat berfoto bersama di sebuah gazebo pada malam pergantian tahun. Atta dan Aurel juga duduk berdampingan, keduanya nampak tersenyum ke arah kamera. Aurel juga berkomentar dalam postingan tersebut menggunakan kalimat yang sama dibubuhi emoji hati warna ungu. Atta lantas membalas komentar dengan isi yang sama dan emoji hati warna hitam.
Melalui fitur Instagram story, Aurel juga membagikan momen dirinya tengah menemani Atta yang mendadak harus dilarikan ke rumah sakit. Lantaran memiliki bisul yang membengkak di area betisnya, Atta sampai kesakitan dan tidak bisa berjalan dengan baik. Dalam kondisi itu, Aurel nampak setia menemani kekasihnya. Isu kandasnya hubungan keduanya pun seolah terpatahkan begitu saja.
Sejak diunggah Kamis (31/12/2020), potret Atta bersama dengan Aurel dan dua adik mereka sudah disukai lebih dari 700 ribu pengguna Instagram. Ada banyak warganet yang ikut memberikan tanggapan di kolom komentar. Mereka mengaku senang melihat kebersamaan Atta dan Aurel. Banyak yang berharap jika niat baik keduanya untuk melangsungkan pernikahan bisa terlaksana dengan baik.
Baca Juga: Isu Putus, Atta Halilintar - Aurel Hermansyah Malam Tahun Baruan Bareng
"Happy new year bang @attahalilintar & @aurelie.hermansyah semoga tahun ini dilancarkan menikah," tulis akun @ahhamomsgank.
"Merindukan formasi berempat begini, sehat sehat ya kalian, sukses selalu," komentar akun @niken_anken.
"Langgeng selalu ya Bang bersama Nur, Insya Allah Allah beri jalan mudah untuk kalian bersatu, Aamiin Yaa Allah," tanggapan akun @siscaliuw21.
Sementara akun @mgu999 mengatakan, "Semoga cepet-cepet halal karena gak mau kaya kemarin lagi amin."
Berita Terkait
-
Ngobrol dengan Sesepuh Aurel Hermansyah, Adab Atta Halilintar Disorot: Pakai Kacamata Hitam Terus!
-
Teknologi Canggih di Bengkel Pesawat Terbaru Bandara Ngurah Rai, Bisa Perbaiki 6 Pesawat Sekaligus
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Bek Bali United: Latihan Bersama Shin Tae-yong Sulit, tapi...
-
Timnas Indonesia Hadapi Tim Asuhan Pelatih Brasil Sebelum Terjun di Piala AFF 2024
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Dinsos PPPA Kulon Progo Bentuk Desa Ramah Perempuan dan Anak
-
Tak Persoalkan Sayembara Harun Masiku, Pukat UGM Justru Soroti Pekerjaan Rumah KPK
-
Lazismu Gelar Rakernas di Yogyakarta, Fokuskan Pada Inovasi Sosial dan Pembangunan Berkelanjutan
-
Tergiur Janji Jadi ASN di Dinas Pariwisata Gunungkidul, Warga Ponjong Malah Kehilangan Uang Rp80 Juta
-
Ini Hasil Identifikasi dari BKSDA Yogyakarta Soal Buaya yang Dievakuasi dari Tegalrejo