SuaraJogja.id - Lilik Rumiyo (44) warga Padukuhan Siyono Kulon (29/06), Kalurahan Logandeng, Kapanewon Playen harus gigit jari. Pasalnya, ketika bangun tidur, burungnya hilang digondol maling, Sabtu (02/01/2021). Padahal burung milik Lilik tergolong mahal. Akibat kejadian ini, Lilik merugi hingga mencapai puluhan juta rupiah.
Kapolsek Playen, AKP Hajar Wahyudi mengatakan, peristiwa pencurian burung ini pertama kali diketahui oleh korban sekitar pukul 06.00 WIB pagi tadi. Seperti biasa, usai bangun tidur lelaki ini memang selalu membersihkan kandang burung miliknya serta memberi makan burungnya.
"Lilik diketahui gemar mengoleksi burung. Beberapa di antaranya cukup mahal,"ujar Hajar, Sabtu (2/1/2021).
Awalnya Lelaki ini tidak sadar kalau lima burungnya hilang. Ketika bangun tidur Lilik langsung membawa burung bersama sangkarnya ke teras rumah untuk diberi makan dan diganti tempat minumnya serta dibersihkan kandangnya.
Baca Juga: Tak Terpengaruh Pandemi, Gunungkidul Dibanjiri 1,8 Juta Wisatawan di 2020
Selesai mengurus satu burungnya, Lilik lalu masuk ke dalam rumah untuk mengurus burung miliknya yang lain. Saat itulah ia mulai panik setelah menyadari empat sangkar yang berisi empat burung jenis Murai Batu dan satu burung Penthet tidak ada di tempatnya.
Korban sempat mencari ke seluruh penjuru rumahnya berharap masih bisa menemukan burung-burungnya tersebut. Lantaran tak ada hasil, Lilik lantas meminta bantuan kepada adiknya untuk membantu mencari burung yang hilang tersebut.
"Kebetulan rumah mereka bersebelahan," ujar AKP Hajar.
Beberapa saat kemudian mereka menemukan empat sangkar burung miliknya yang tergeletak pinggir jalan, beberapa puluh meter dari rumahnya. Sangkar burung tersebut berserakan begitu saja bahkan ada sebagian yang telah rusak namun burungnya sudah lenyap.
Pihaknya masih melakukan penyelidikan pencurian 4 burung milik Lilik tersebut. Namun dari informasi sementara yang berhasil dikumpulkan, polisi menduga pencuri sendiri sangat memahami seluk beluk burung ocehan. Hal ini lantaran burung yang dicuri memiliki harga yang cukup mahal.
Baca Juga: Jam Operasional Dibatasi, Tim Gugas Gunungkidul Bakal Razia Kawasan Wisata
"Dari 4 burung yang hilang, harganya bisa mencapai Rp 30 juta,"terangnya.
Saat ini pihaknya berusaha melakukan penyelidikan dengan olah TKP. Sejumlah barang bukti serta keterangan dari sejumlah saksi menjadi petunjuk awal dalam memburu pelaku. Sementara sangkat yang rusak mereka amankan ke Mapolsek Playen.
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
-
Serem! Video Ulat Jati 'Kuasai' Jalanan Gunungkidul, Benarkah Musim Ulat Tiba?
-
Viral! Pemotor 'Bersenjata' di Gunungkidul Dikira Klitih, Ternyata Musuhnya Ulat Jati
-
Ulasan Buku Pencurian Terbesar Abad Ini, Puisi dengan Perspektif Tak Biasa
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Emas Antam Terus Meroket, Hari Ini Seharga Rp1.498.000/Gram
-
Wakil Kepala Danantara Masih Rangkap Jabatan Dirut BUMN, Emang Boleh?
-
Media Arab: Gol Pertama Marselino Ferdinan Tidak Sah!
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
Terkini
-
Tersangka Pungli di Lapas Cebongan Minta Uang Selamat Datang hingga Setoran Mingguan, Setahun Terkumpul Rp730 Juta
-
Skandal Lapas Cebongan: Tak hanya Pungli, Oknum KPLP Peras dan Aniaya Napi
-
Usia 40 Tahun Rentan Terjangkit Diabetes, Dosen FKIK UMY: Harus Perbaiki Pola Hidup
-
Ditanya Gimana Rasanya Jadi Anak Rektor UGM, Hejin: Mumet
-
Alternativa Film Festival 2024, Pemutaran Gratis hingga Diskusi dengan Para Kreator