SuaraJogja.id - Pipa jaringan air di Kaliurang Barat rusak, akibat terkena banjir lahar Gunung Merapi. Dampaknya, sekitar
300 kepala keluarga di wilayah setempat mengandalkan kebutuhan air harian lewat droping air bersih dari BPBD Sleman.
Lurah Hargobinangun, Kapanewon Pakem Amin Sarjito mengungkapkan, rusaknya pipa jaringan air berdampak pada warga di RT 3, 4, 5, 6, 7, 8 Kaliurang Barat.
Ia menjelaskan, pipa jaringan tersebut sebelumnya sudah sempat rusak akibat terkena banjir lahar.
"Sudah langsung diperbaiki dan air sudah bisa mengalir beberapa hari. Namun, karena ada banjir lahar lagi, pipa tersebut rusak lagi. [Lokasi] sama, masih di sumber air Kemadohan," ujarnya, Kamis (4/2/2021).
Baca Juga: BPPTKG Tegaskan Gundukan Hitam Lereng Gunung Merapi Bukan Kubah Lava Baru
Ia menambahkan, sembari menunggu pipa yang rusak itu bisa diperbaiki lagi, untuk sementara pihaknya mengandalkan droping air dari BPBD Sleman.
Dalam sehari, sebanyak 15 tangki berisi air bersih dikirim untuk warga terdampak, oleh petugas dan relawan BPBD Sleman. Droping dilakukan sejak pagi hingga siang hari.
Ia menambahkan, perbaikan pipa yang rusak tersebut tak bisa segera dilakukan. Karena harus menunggu aktivitas Gunung Merapi menurun.
"Sementara ini mau perbaikan belum berani, karena berjarak 4-4,5 [Kilometer] dari Merapi. Kami menunggu informasi dari pos pengamatan Gunung Merapi, bagaimana kondisinya apakah memungkinkan apa tidak untuk melakukan perbaikan," kata Amin.
Kontributor : Uli Febriarni
Baca Juga: Pertumbuhan Kubah Lava Gunung Merapi Saat Ini Masih Terjadi
Berita Terkait
-
Tradisi Sadranan di Boyolali: Jaga Kerukunan Jelang Ramadan
-
Pelaku Penusukan Sandy Permana Bukan Tetangga yang Ramah Menurut Warga
-
Sandy Permana Ditusuk, Warga Ungkap Kebiasaan Korban Sebelum Kejadian
-
Tanpa Kejanggalan, Keseharian Sandy Permana Sebelum Tewas Ditusuk Diungkap Orang Dekat
-
Sebelum Tewas Ditusuk, Sandy Permana Sempat Tegur Pelaku Gara-gara Kebiasaan Mabuk
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Arus Lalin di Simpang Stadion Kridosono Tak Macet, APILL Portable Belum Difungsikan Optimal
-
Kunjungan Wisatawan saat Libur Lebaran di Gunungkidul Menurun, Dispar Ungkap Sebabnya
-
H+2 Lebaran, Pergerakan Manusia ke Yogyakarta Masih Tinggi
-
Exit Tol Tamanmartani Tidak Lagi untuk Arus Balik, Pengaturan Dikembalikan Seperti Mudik
-
Putra Prabowo Berkunjung ke Kediaman Megawati, Waketum PAN: Meneduhkan Dinamika Politik