SuaraJogja.id - Kata 'kritik' tengah banyak diperbincangkan masyarakat Indonesia. Sebabnya, belum lama ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja menyampaikan bahwa pemerintah menginginkan kritik yang membangun dari masyarakat. Namun, pernyataan tersebut dibantah oleh beberapa pihak yang mengaku takut jika kritiknya justru mengantarkan ke penjara.
Presiden keenam Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) pun ikut memberikan pandangannya mengenai kritik. Dianalogikan seperti obat, kritik adalah sesuatu yang memiliki rasa pahit.
Meski demikian, kritik juga memiliki kemampuan untuk menyembuhkan sebuah penyakit.
Hal itu bisa terjadi jika obat atau kritik diberikan dengan dosis yang tepat dan obat yang diberikan juga tepat. Seseorang yang mengkonsumsi kritik itu akan menjadi sehat.
Baca Juga: Jokowi Minta Dikritik, Haris Azhar Soroti Pembuat Naskah Pidato
Sebaliknya dengan gula yang memiliki rasa manis. Jika dikonsumsi terlalu banyak justru akan mendatangkan sebuah penyakit.
"1. Obat itu rasanya 'pahit'. Namun bisa mencegah atau menyembuhkan penyakit. Jika obatnya tepat & dosisnya juga tepat, akan membuat seseorang jadi sehat. Gula itu rasanya manis, tetapi kalau dikonsumsi secara berlebihan bisa mendatangkan penyakit. SBY," tulis SBY dalam cuitannya.
Kritik laksana obat dan yang diberi kritik tengah menderita sakit. Jika kritik diberikan dengan benar dan bahasa yang diberikan juga tidak kasar maka akan mencegah seseorang dari berbuat kesalahan.
Sementara pujian dan kesenangan itu seperti gula, jika diberikan secara berlebihan dan hanya untuk menyenangkan akan menyebabkan kegagalan.
"2. Kritik itu laksana obat & yang dikritik bisa "sakit". Namun, kalau kritiknya benar & bahasanya tidak kasar, bisa mencegah kesalahan. Sementara, pujian & sanjungan itu laksana gula. Jika berlebihan & hanya untuk menyenangkan, justru bisa menyebabkan kegagalan. SBY," tulis SBY dalam utasnya.
Baca Juga: Jokowi Minta Dikritik, Roy Suryo: Kandangi Dulu Buzzer Agar Tidak Liar
Sejak diunggah Sabtu (13/2/2021), cuitan politis Partai Demokrat ini sudah disukai lebih dari 2000 pengguna Twitter. Selain itu, ada 600 lebih lainnya yang ikut membagikan ulang.
Tidak sedikit warganet yang ikut meninggalkan komentar dalam cuitan milik mantan presiden yang menjabat selama dua periode tersebut.
"Sehat selalu presiden Susilo Bambang Yudhoyono, presiden cerdas, presiden di masa kepemimpinannya tanpa gaduh, tanpa buzzer. Kami rindu kepemimpinanmu," tulis akun @AhmadAt****.
"Pak @SBYudhoyono tolonglah dipikirkan strategi supaya negara kita gak dipimpin sama mak banteng lagi. Cobalah kerjasama sama partai-partai lain supaya rezim ini bisa selesai. Syukur-syukur partainya bisa dibubarin sekalian, biar kedepan gak ada lagi sumber perpecahan di negeri ini," komentar akun @ARRI****.
"Semoga sehat selalu pak SBY, saya rindu akan kepemimpinan pak SBY, hanya di masa kepemimpinan bapak SBY ekonomi bisa tumbuh lebih dari 7% dan Indonesia bisa melunasi hutang pada IMF, Indonesia damai dan tentram, kerukunan sesama anak bangsa terjalin cukup baik," tanggapan akun @rusmi****.
Sementara akun @Bagongh****** mengatakan, "Gula, kalau dikonsumsi secara wajar akan mambuat seseorang jadi sehat. Obat kalau kalau dikonsumsi berlebihan bisa mendatangkan penyakit. Berarti gula dan obat sama-sama bisa membuat sehat dan juga sama-sama bisa mendatangkan penyakit."
Berita Terkait
-
Fit and Proper Test Capim di DPR, Purnawirawan Jenderal Polri Ini Sindir OTT KPK: Tukang Becak juga Bisa!
-
Politikus Kritik Layanan 'Lapor Mas Wapres' Gibran: Ciri-ciri Pemimpin Tak Percaya Kinerja Anak Buah
-
Mengemis Digital di TikTok: Ketika Harga Diri Menjadi Komoditas
-
Beres Sowan ke Jokowi dan SBY, Prabowo Niat Temui Megawati
-
Soal Ada Tidaknya Tawaran Jadi Wantimpres di Pertemuan Prabowo-SBY, Begini Kata Demokrat
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Saling Lapor Jelang Coblosan di Pilkada Sleman, Dugaan Money Politic hingga Kampanye saat Masa Tenang
-
Nasib Mary Jane: Komnas Perempuan Desak Pemerintah Perhatikan Hak-Hak Perempuan Rentan
-
3,9 Juta Penumpang Nikmati KA Subsidi, Libur Nataru Diprediksi Melonjak
-
Gelar Aksi di Gedung Dewan, Gabungan Rakyat Gunungkidul Tuntut Anggota DPRD Terlibat Video Tak Senonoh Dinonaktifkan
-
Belum Mendapat Informasi Lanjutan Soal Kepulangan Mary Jane, Keluarga Khawatirkan Hal Ini