SuaraJogja.id - Daftar trending topic di Twitter diwarnai Kota Magelang, Senin (22/2/2021) ini. Di balik itu, rupanya influencer sekaligus aktris Anya Geraldine tengah dihujani hujatan.
Salah satu cuitan yang mendapat banyak respons bermuatan "Magelang" berasal dari akun @AREAJULID.
"Duh mba any4," tulis pengirim kicauan.
Pada twit tersebut disertakan tangkapan layar cuitan lama Anya berupa foto dirinya berpose dengan latar belakang pegunungan.
Baca Juga: Anya Geraldine Ngeluh Ngungsi di Sini Gegara Banjir, Publik Ngelus Dada
"Indahnya Jogja," cuit pengguna akun @Anyaselalubenar tersebut kala itu.
Membaca keterangan lokasi yang dituliskan Anya, banyak warganet yang geregatan lantaran Anya salah menulisnya.
Warganet mengoreksi bahwa lokasi Anya foto itu adalah di Magelang, Jawa Tengah. Seringnya Magelang disebut Jogja, termasuk oleh Anya, menjadi alasan warganet geram.
Hingga Senin siang, Magelang berada di urutan 16 tangga trending topic Twitter Indonesia, diikuti Borobudur -- juga sering dikira berada di Jogja -- pada posisi 17.
"Uda caper, sok tau lg," ungkap @xux***.
Baca Juga: Ngungsi ke Hotel Mewah karena Banjir, Anya Geraldine: Ngungsi seadanya
"Namanya aja anyaselalubenar, mau salah kek gimana juga selalubenar," tambah @man***.
"Sebagai keturunan magelang aku merasa sad kalo dianggep jogja," cuit @cra***.
Sebelum membuat Magelang jadi trending topic, sejak mengunggah foto itu pada Minggu (31/1/2021), Anya sendiri sudah ramai diprotes warganet, terutama yang berasal dari Magelang.
Mereka menyebutkan, resor tempat Anya berpose itu bukan terletak di Jogja, DIY, melainkan kawasan Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.
Sejumlah warganet lantas mengingatkan Anya bahwa ia salah menulis nama tempat. Beberapa dari mereka menggunakan bahasa yang halus, tetapi lebih banyak yang menumpahkan emosi saat memberi tahu Anya.
Berita Terkait
-
Kronologi 'Nyuwun Sewu' Keraton Jogja Gugat PT KAI Seribu Perak
-
Disenggol Andre Taulany, Tabiat Asli Raffi Ahmad Sempat Dikuak Anya Geraldine
-
Candi Sojiwan, Candi Bercorak Buddha yang Tersembunyi di Prambanan
-
Makna Nuwun Sewu dan Kaitannya dengan Denda Rp1000 Keraton Jogja untuk PT KAI
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka
-
DPD Golkar Gunungkidul Pecat Kader AMPI karena Dukung Paslon Selain Endah-Joko
-
Geger, Remaja Diduga Klitih Diamankan Warga di JJLS Gunungkidul
-
Peringati Hari Pahlawan, The 101 Yogyakarta Tugu dan Museum Benteng Vredeburg Hadirkan Pameran Seni Peaceful Harmony