SuaraJogja.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Sleman mulai menggelar imunisasi COVID-19 kepada lansia pada Selasa (16/3/2021). Penerima vaksin adalah orang dengan usia di atas 59 tahun.
Kepala Dinkes Sleman Joko Hastaryo mengungkapkan, ada sebanyak 26.790 orang lansia, yang akan mendapatkan suntikan vaksin di tahap ini. Namun jumlah itu belum mencakup semua lansia yang ada di Kabupaten Sleman.
"Kalau keseluruhan jumlah lansia di Sleman sekitar 12 persen jumlah penduduk, sekitar 130.000," kata Joko, kala dihubungi, Selasa (16/3/2021).
Bekerja sama dengan 22 rumah sakit di Kabupaten Sleman, vaksinasi lansia akan digelar hingga 31 Maret 2021.
Bagi lansia dengan komorbid yang akan mengikuti imunisasi, ia menyarankan agar bisa memeriksakan kesehatan terlebih dahulu. Tujuannya, bila ada gangguan kesehatan bisa diatasi terlebih dahulu.
Direktur RS Panti NugrohoHenry Widyanto Handoko mengatakan, RS Panti Nugroho sebagai salah satu Fasilitas Kesehatan yang menyelenggarakan Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19, juga mulai melayani vaksinasi untuk lansia, pada 16-18 Maret 2021 untuk batch pertama.
"RS Panti Nugroho menyiapkan Poliklinik khusus Vaksinasi COVID-19, terletak di halaman depan RS. Didukung oleh tim yang terdiri dari 4 dokter, 6 perawat dan 6 tenaga administrasi," kata dia.
Peserta vaksinasi yang datang ke RS Panti Nugroho akan diarahkan ke meja pendaftaran, untuk dicek data mereka sesuai dengan KTP.
Langkah berikutnya, pengecekan tensi dan suhu oleh perawat, skrining riwayat sakit oleh dokter. Bila lolos tahap skrining, akan segera dilakukan vaksinasi.
Baca Juga: Iseng Bertani Ganja di Halaman Kos, Pemuda Sleman Diamankan BNNP DIY
"Vaksinasi kedua akan dilakukan 28 hari setelah vaksinasi pertama," tuturnya.
Pada pelaksanaan hari pertama, RS Panti Nugroho telah melayani 80 peserta yang telah mendapatkan sms dari Pemda Sleman untuk dilakukan vaksinasi di RS Panti Nugroho.
"Untuk 2 hari ke depan, kami masih akan melayani lansia yang sudah mendapatkan sms dari Pemda Sleman minimal H-1," sambung Henry.
Hal itu dikemukakan, menyusul masih adanya lansia yang belum bisa terlayani suntik vaksin pada hari ini tadi.
"Karena mereka belum mendapatkan jadwal dari Pemda Sleman, untuk disuntik hari ini," ungkapnya lagi.
Henry menambahkan, penjadwalan vaksinasi dilakukan oleh Pemda Sleman. Peserta akan mendapatkan sms H-1, berisikan informasi untuk dilakukan vaksin termasuk lokasi pelaksanaannya.
Berita Terkait
-
Jangan Sembarangan Buang Masker Usai Dipakai, Dinkes Sleman Beri Saran Ini
-
1.000 ASN Sleman Divaksin, Dinkes Sleman Atur Strategi Cegah Kerumunan
-
Dinkes Sleman Pastikan Tak Ada Kemunduran Vaksinasi Covid-19 Tahap Kedua
-
Vaksinasi Covid-19 I Lebihi Target, Dinkes Sleman: Sasaran Terus Bertambah
-
PPKM Berdampak Positif, Dinkes Sleman: Sia-Sia kalau Masyarakat Tak Berubah
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up
-
Trump Makin Dar-Der-Dor, Pakar Sebut Tatanan Dunia Terguncang, Picu Aksi Teroris
-
Kekecewaan Keluarga Diplomat Arya Daru usai Polisi Setop Penyelidikan, Ada Sederet Kejanggalan