SuaraJogja.id - Dinas Kesehatan Daerah Istimewa Yogyakarta (Dinkes DIY) akan terus berupaya melakukan percepatan untuk vaksinasi Covid-19 bagi para lansia. Peran kuat fasilitas layanan kesehatan (fasyankes) terus didorong agar lebih siap melayani lansia.
Kepala Dinkes DIY Pembajun Setyaningastutie, tidak memungkiri jumlah lansia di DIY sendiri terbilang cukup banyak. Terlebih saat ini presentase vaksinasi bagi lansia telah disusu oleh pelayan publik.
"Ya kita lebih ke arah tetap menguatkan peran fasyankes untuk terus memberikan pelayanan kepada lansia. Jadi sekarang kan pelayanan publik itu sudah dua kalinya daripada lansia. Nah sekarang yang didorong adalah lansia. Apalagi di DIY ini banyak lansia," kata Pembajun kepada awak media, Sabtu (10/4/2021).
Demi mendukung percepatan program vaksinasi Covid-19 bagi lansia tersebut, kata Pembajun, pihaknya telah meminta setiap fasyankes baik di kabupaten atau kota untuk memprioritaskan para lansia.
Baca Juga: Disuntik Vaksin Covid-19 Dosis Kedua, Sultan Imbau Lansia Bersedia Divaksin
"Kami minta setiap kabupaten kota, setiap fasyankes itu tetap memprioritaskan untuk lansianya dulu," tegasnya.
Menurut Pembajun, langkah atau dorongan dari keluarga yang turut proaktif membantu para lansia juga menjadi penting untuk dilakukan. Termasuk tentang literasi serta edukasi pentingnya vaksinasi lansia yang harus dilakukan fasyankes.
"Kemarin temen-temen liat kan di JEC itu lansia yang sudah di atas 70 tahun pasti ada pendampingnya," ucapnya.
Mengenai pemberian vaksin Covid-19 juga kepada para pendamping lansia tersebut, Pembajun menyebut tidak menutup kemungkinan memang akan diberikan. Namun untuk keputusan lebih lanjut masih menunggu ketersedian vaksin juga.
"Kita berikan tidak apa-apa. Cuma yang saya harus berhitung kalau ada juga inovasi yang misalnya satu non lansia membawa dua lansia, itu dia [pendamping] divaksin juga. Nah balik lagi masalahnya vaksinnya belum cukup. Kan gitu. Maunya kan gitu satu yang muda membawa dua lansia, semua divaksin tiga orang itu," ungkapnya.
Baca Juga: Pemerintah Sudah Vaksinasi Covid-19 untuk 9.784.278 Orang
Pembajun berharap nanti setelah April sesaui dengan janji Menteri Kesehatan ketersediaan vaksin Covid-19 akan lebih banyak. Hal itu yang bakal dimanfaatkan untuk semakin mempercepat program vaksinasi di DIY.
Berita Terkait
-
Nama Crazy Rich PIK Helena Lim Terseret Kasus Korupsi, Dulu Sempat Heboh Diduga Palsukan Dokumen Vaksinasi Covid-19
-
Vaksinasi COVID-19 Tetap Gratis Untuk Kelompok Rentan
-
Peranan Penting Komunikasi Risiko & Kerja Kolaboratif untuk Capaian 2 Tahun Vaksinasi Inklusif COVID-19 di Indonesia
-
Komitmen Tangani Covid-19, AMNT Raih Penghargaan PPKM Award 2023
-
Vaksinasi Booster untuk Anak 6-11 Tahun akan Dimulai Triwulan Kedua
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Rayakan 270 Tahun Berdirinya DIY, Ratusan Sekolah di Jogja Nabuh Gamelan Serempak
-
Luas Masa Tanam Kedua Turun Drastis, Dinas Pertanian Gunungkidul Sebut Karena Persoalan Air
-
Apresiasi Pemberian Bonus Hari Raya ke Ojol dan Kurir Online, Pakar UGM Soroti Soal Pengawasan Regulasi
-
Polisi Temukan Terduga Pelaku Pembakaran Gerbong KA di Stasiun Yogyakarta, Ini Motifnya
-
Terungkap! Satpam Salah Satu SMA di Sleman Terlibat Jaringan Penyuplai Senpi ke KKB