SuaraJogja.id - Industri fashion menjadi salah satu area yang terdampak oleh pandemi Covid-19. Dalam rangka membangkitkan kembali geliat industri fashion di Indonesia, Sleman City Hall bersiap menggelar fashion show dengan konsep Recovery Movement.
Recovery Movement merupakan konsep fashion show atau trunk show yang bertujuan untuk bangkit dari keterpurukan di masa pandemi Covid-19. Lewat pergerakan ini, rekan-rekan desainer dan produsen busana diharapkan dapat bangkit mempromosikan karya atau produk mereka.
Hal tersebut diumumkan oleh Sleman City Hall lewat rilis pada Senin (12/4/2021). Sleman City Hall telah bekerja sama dengan agensi modeling ASMAT Pro untuk menggelar Recovery Movement bertajuk "Modest Fashion Show".
Acara Recovery Movement "Modest Fashion Show" sendiri baru akan digelar pada Minggu, 25 April 2021 mendatang. Fashion show akan bertempat di Atrium Shinta, lantai Ground Floor Sleman City Hall mulai 15.00 WIB.
Total, akan ada 27 fashion designer yang ikut serta dalam acara ini. Masing-masing desainer hanya akan memamerkan 5 busana terbaik, dengan total 135 outfit.
Desainer yang ikut andil dalam fashion show ini juga tidak hanya berasal dari Yogyakarta saja. Ada pula desainer dari Bojonegoro, Purworejo, Jakarta, Kebumen, Kalimantan Selatan, Surabaya, dan Mojokerto.
Beberapa dari desainer tersebut di antaranya adalah Philiphs, DR. RR by Indah Darry, Happy Gallery by Herlina, dan Elegan by Ganjar Widiantoro.
Kemudian, ada pula dua desainer cilik yang akan turut serta memeriahkan Recovery Movement "Modest Fashion Show" ini.
Tak lupa, Sleman City Hall memastikan bahwa protokol kesehatan akan diterapkan secara ketat di event fashion show ini.
Baca Juga: Ingin Dekorasi Rumah, Ini 8 Tips dari Desainer Interior
Untuk Recovery Movement "Modest Fashion Show", setiap desainer dan model akan dipastikan berada dalam keadaan sehat. Sementara, penonton fashion show diwajibkan untuk mencuci tangan, melakukan pengecekan suhu, dan menggunakan hand sanitizer.
Selain itu, Sleman City Hall juga telah memisahkan area masuk dan keluar, memberi jarak pada kursi penonton, sekaligus mengimbai pengunjung untuk menggunakan masker selama acara fashion show berlangsung.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Raudi Akmal: Informasi Hibah Pariwisata Disampaikan Langsung oleh Sekda
-
Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
-
3 Saksi Dihadirkan dalam Sidang Lanjutan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman, Ada Raudi Akmal
-
Inden Sejak Bayi, SD Muhammadiyah Sapen Jadi Sekolah Paling Diincar di Yogyakarta
-
Sidang Korupsi Dana Hibah Pariwisata, Raudi Akmal Disebut Sebagai Pemberi Perintah