SuaraJogja.id - KI (39), tersangka pembunuhan di balik penemuan mayat di Sedayu, mengungkapkan sebuah pengakuan terkait perselingkuhan dengan sepupu dan pembunuhan terhadap suaminya sendiri. Sementara itu di Sleman, muncul lagi klaster baru, dengan temuan positif Covid-19 dari 35 warga Jongke.
Tak kalah mencuri perhatian publik, seorang pemuda makan di toilet bandara karena menghormati orang yang berpuasa. Di sisi lain, respek juga ditunjukkan Zaskia Adya Mecca pada orang yang tak puasa lewat protes akan cara orang di lingkungan rumahnya membangunkan sahur, dan ia sendiri juga kesal mendengarnya karena sangat mengganggu.
Terakhir, viral video pengemudi truk bersama kernet pamer saat oleng hingga berakhir sial. Berikut lima berita terpopuler pada Kamis (23/4/2021) kemarin dari SuaraJogja.id:
1. Hormati Orang Berpuasa di Bandara, Pemuda Ini Rela Makan di Dalam Toilet
Seorang pemuda yang tengah berada di bandara mengaku kelaparan, ia lantas memesan satu porsi makan dan minum. Namun, setelah teringat jika saat ini tengah bulan Ramadhan dan kebanyakan orang berpuasa, pemuda ini rela menghabiskan makanannya di dalam toilet demi menghormati umat muslim.
Akun instagram @tante_rempong_ membagikan video TikTok milik seorang pemuda yang sedang menunggu penerbangannya. Di tengah penantiannya itu, pemuda ini mengaku lapar dan akhirnya memesan satu porsi kebab kentang beserta dengan minum untuk mengisi perutnya.
2. Nekat Bunuh Suami hingga Selingkuh dengan Sepupu, Begini Pengakuan KL
Baca Juga: Muncul Klaster Covid-19 di Jongke, Sebagian Besar Sudah Mulai Sembuh
Tersangka pembunuhan berinisial KI (39), yang ikut berperan dalam kasus tewasnya B (39) yang tidak lain adalah suaminya sendiri, mengaku memiliki hubungan khusus dengan N (26).
Ibu tiga anak itu senang dengan perilaku N yang dekat dengan anak-anaknya. Bahkan N juga kerap mengajari tiga anaknya mengaji.
3. Dinilai Tak Etis, Zaskya Adya Mecca Keluhkan Panggilan Sahur yang Hits
Berita Terkait
-
Muncul Klaster Covid-19 di Jongke, Sebagian Besar Sudah Mulai Sembuh
-
Zaskia Adya Mecca Kritik Cara Bangunkan Sahur Lewat Pengeras Suara
-
Desahan Istri di Ruang Tamu, Jadi Penanda Akhir Hidup Sang Juragan Wajan
-
Viral Bangunkan Sahur Teriak di Masjid, Zaskia Mecca: Enggak Lucu, Tak Etis
-
Nekat Bunuh Suami hingga Selingkuh dengan Sepupu, Begini Pengakuan KL
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Sampah Organik Milik Warga Kota Jogja Kini Diambil Petugas DLH, Simak Jadwalnya
-
DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
-
Dana Desa 2026 Terancam Dipangkas, Pengembangan Koperasi Merah Putih di Bantul Terkatung-katung
-
Gengsi Maksimal, Dompet Santai! 4 Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan yang Bikin Melongo
-
Tak Kenal Pelapor, Muhammadiyah Minta Pandji Lebih Cermat dan Cek-Ricek Materi Stand Up