SuaraJogja.id - Menyambut Hari Raya Idul Fitri dan Libur Lebaran, Gembira Loka Zoo berikan berbagai promo menarik dan juga mempersiapkan kehadiran satwa baru untuk pengunjung. Kehadiran satwa baru ini sendiri masih dirahasiakan oleh pihak manajemen untuk menjadi kejutan bagi wisatawan.
Kepala Bagian Humas dan Publikasi GLZoo, Fahmi Ramadhan menerangkan selama bulan Ramadhan kebun binatang hanya buka pada akhir pekan. Yakni Sabtu dan Minggu pukul 09:00 sampai 15:00 WIB. Harga tiket masuk dipatok mulai dari Rp75.000 mencakup tiket untuk naik kereta dan kapal katamaran.
"Jadi tiket masuk itu sudah termasuk paket wahana kereta dan kapal bebas berkali-kali sepuasnya," ujar Fahmi ditemui di Parkir Barat GLZoo Rabu (28/4/2021).
Pengunjung bisa naik dan turun kereta maupun kapal berkali-kali sepuasnya. Selain itu ada juga promo untuk menggunakan Golf Car, dari harga Rp500.000 menjadi Rp375.000 untuk digunakan dalam jangka waktu 1,5 jam.
Penyewaan Golf Car sudah disediakan berikut dengan pengemudi. Maksimal penumpang dalam mobil adalah lima orang. Fahmi menyebutkan jika Golf Car dapat digunakan untuk berkeliling komplek GLZoo sembari berhenti di beberapa spot foto atau satwa.
Promo lainnya yang ditawarkan untuk libur lebaran adalah Presale pembelian tiket masuk. Untuk Hari Raya Idul Fitri, harga tiket masuk dipatok Rp80.000. Sementara bagi yang melakukan pemesanan sejak saat ini bisa mendapatkan harga tiket Rp75.000. Setiap pembelian 10 tiket juga mendapatkan gratis satu tiket.
"Bisa on the spot juga tapi kita menghimbau untuk RSVP dulu. Paling tidak nanti saat RSVP ada pilihan pembayaran virtual atau pembayaran di loket nanti saat kunjungan, " terangnya.
Pemesanan tiket dengan cara RSVP ditujukan agar pihak pengelola bisa memprediksi besar jumlah kunjungan dalam satu hari. Selama masa pandemi GLZoo membatasi jumlah pengunjung maksimal 2.500 orang. Dimana pada masa sebelumnya kuota GLZoo bisa mencapai dua hingga tiga kali lipat jumlah tersebut.
Selanjutnya GLZoo juga menawarkan alat pembayaran berupa E-GeL yang bisa diisi saldo sesuai dengan kebutuhan. Fahmi menjelaskan, E-GeL merupakan kartu pembayaran elektronik yang hanya bisa digunakan di Gembira Loka Zoo saja. Saat ini tengah tersedia promo pembelian Rp200.000 dengan jumlah saldo Rp240.000 dan pembelian Rp400.000 dengan jumlah saldo Rp520.000.
Baca Juga: Ganjar Sebar 14 Sekat Cegah Mudik, Warga Klaten Tetap Bisa Kerja ke Jogja
Saldo bisa digunakan untuk transaksi di dalam GLZoo di luar pembayaran tiket, baik berupa makan, minum hingga cindera mata. Jumlah saldo yang tersisa dalam kartu bisa digunakan untuk 90 hari. Pembelian saldo dengan promo tidak bisa dilakukan re-fund sedangkan pembelian saldo tanpa promo kedepannya bisa dilakukan pengembalian.
Guna mencegah terjadinya lonjakan pengunjung GLZoo membuat kebijakan pembatasan rombongan pengunjung. Dalam situasi pandemi, GLZoo lebih mengutamakan kunjungan dari keluarga yang maksimal berjumlah 20 orang dengan menggunakan kendaraan pribadi. Kunjungan rombongan yang menggunakan bus atau kendaraan besar belum diperkenankan datang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
Terkini
-
Ketahanan Pangan Terancam Akibat Cuaca Ekstrem? Varietas Padi Lokal Disebut Bisa Jadi Solusi
-
Masyarakat Makin Sadar Pentingnya Investasi, Tabungan Emas Holding Ultra Mikro BRI Naik 66,9%
-
4 Link Saldo DANA Kaget Spesial untuk Warga Jogja! Rp149 Ribu Siap Diklaim
-
Proses Berlanjut, Terduga Pelaku Pemukulan Ojol di Sleman Diserahkan ke Polisi
-
Pakar Soroti Peluang Kerja Luar Negeri, Kabar Gembira atau Cermin Gagalnya Ciptakan Loker?