SuaraJogja.id - Foto penampakan puncak Gunung Merapi dengan kilatan cahaya di atasnya viral di media sosial.
Foto tersebut diunggah salah satunya oleh akun Twitter @merapi_uncover pada Jumat (28/5/2021).
Terdapat tiga foto dengan penampakan yang tak jauh berbeda pada cuitan akun @merapi_uncover.
Di masing-masing foto terlihat pemandangan gagahnya Gunung Merapi di bawah langit biru gelap serta dikelilingi awan.
Baca Juga: Kenang Tragedi 27 Mei, BPPTKG: Usai Gempa Jogja Merapi Bergejolak Hingga Tak Stabil
Tepat di atas puncak gunung api yang kini berstatus siaga itu, tertangkap kilatan cahaya putih dengan bayangan hijau kebiruan.
Cahaya tersebut pun terlihat seakan langsung menyambar kawah gunung yang berada di perbatasan DIY dan Jawa Tengah itu.
Menurut keterangan yang disertakan @merapi_uncover, gambar diambil oleh @gunarto_song pada Kamis (27/5/2021) dari Kali Adem, Cangkringan, Sleman.
"Meteor Jatuh di Puncak Gunung Merapi, Kaliadem, Cangkringan, Yogyakarta(27 Mei 2021). Gunarto_song," cuitnya.
Baru sekitar satu jam, kicauan tersbeut telah disukai lebih dari 200 pengguna Twitter.
Baca Juga: Update Merapi, Wedhus Gembel Meluncur 4 Kali dengan Jarak Luncur 1,8 Km
Banyak dari mereka yang memberikan komentar kocak. Mereka menerka-nerka sumber cahaya tersebut dengan beragam jawaban nyeleneh.
"Ultine layla kleru munggah," tulis @afi***.
"Green lantern salah mendarat," komentar @Wat***.
"Keris MPU Gandring mlebu kawah," tambah @ari***.
Sementara itu, @harisaguss bergurau, "Biasane nek wes ngene metu godjilla."
"Ultramen kosmos mau berubah," kicau @tre***.
Berita Terkait
-
Mengenang Erupsi Gunung Merapi 2010 di Museum Mini Sisa Hartaku
-
Sejarah Erupsi Gunung Lewotobi dari Masa ke Masa, Terbaru Telan 10 Nyawa
-
Aktivitas Gunung Merapi Intensif, Ratusan Guguran Lava dan Awan Panas Ancam Zona Bahaya
-
Potret dan Profil Juliana Moechtar, Istri Komandan Upacara di IKN Dulunya Pemain Misteri Gunung Merapi
-
Letusan Gunung Kanlaon Filipina: 625 Hektar Lahan Pertanian Hancur Tak Berbekas!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
-
Investigasi Kekerasan di Paser: Polisi dan Tokoh Adat Serukan Kedamaian
-
Nyawa Masyarakat Adat Paser Melayang, Massa Demo Minta Pj Gubernur dan Kapolda Kaltim Dicopot
Terkini
-
KPU Gunungkidul Siapkan Jurus Jitu Atasi Kendala Internet di 41 TPS
-
960 Ribu Pelajar dan Mahasiswa Terjerat Judi Online, Ini Cara Kampus di Jogja Mengatasinya
-
Terpidana Mati Mary Jane Bakal Dipindah ke Filipina, Begini Tanggapan Komnas HAM
-
Ratusan TPS Masuk Kategori Rawan, Bawaslu Kulon Progo Intensifkan Pengawasan
-
Banyak Aduan Tidak Ditindaklanjuti, Front Masyarakat Madani Laporkan Bawaslu Sleman ke Ombudsman DIY