Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Sabtu, 29 Mei 2021 | 18:34 WIB
Kondisi Underpass Kentungan yang terendam air hampir setinggi lutut orang dewasa, Sabtu (29/5/2021). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

SuaraJogja.id - Underpass Kentungan yang berlokasikan di simpang empat Ring Road Utara (Jalan Padjajaran), Depok, Kabupaten Sleman kembali bermasalah pada Sabtu (29/5/2021) sore. Kali ini banjir hampir setinggi lutut orang dewasa menggenangi underpass tersebut.

Berdasarkan pantauan reporter SuaraJogja.id di lapangan, banjir sudah terjadi sejak sore sekitar pukul 16.30 WIB. Sebelum itu memang sebagian wilayah Jogja sempat diguyur hujan.

Pada 17.17 WIB lalu lintas kendaraan yang datang dari arah barat sudah semakin padat. Begitu pula dengan kendaraan yang datang dari arah timur.

Reporter SuaraJogja.id yang mencoba masuk melewati Underpass Kentungan pun sempat kesulitan karena padatnya kendaraan. Terlihat beberapa motor memilih untuk memutar balik.

Baca Juga: Underpass Kentungan Ditutup 3 Hari dan 4 Berita Terpopuler SuaraJogja

Mereka nekat melawan arah demi menghindari banjir tersebut. Namun tidak sedikit juga kendaraan yang tetap nekat lewat.

Beberapa orang yang sedang membonceng tidak segan-segan mengabadikan momen genangan air di Underpass Kentungan itu.

Dari sisi timur terlihat banyak pengendara motor yang terpaksa harus mendorong motornya. Pasalnya motor yang mereka tumpangi macet akibat terendam genangan air tersebut.

Tidak sedikit dari pengendara motor yang harus menepi setelah bisa keluar dari underpass untuk menghidupkan motornya.

"Macet mas kerendem air," kata Wawan seorang pengendara motor yang terpaksa menepi akibat motornya macet.

Baca Juga: Evaluasi Kemacetan, Underpass Kentungan Ditutup 3 Hari

Wawan mengaku tidak mengetahui bahwa Underpass Kentungan sore ini sudah terendam air yang cukup tinggi. Sehingga dia nekat saja untuk melewatinya.

"Tidak tahu kalau ada ini [banjir] ternyata cukup tinggi. Mesin saya kerendem ini," ujarnya.

Hingga pukul 17.49 WIB genangan air masih belum surut. Hal itu mengakibatkan kepadatan kendaraan yang hendak masuk ke Underpass Kentungan.

Hingga berita ini ditulis juga tidak terlihat ada petugas terkait yang berada di lokasi.  Saat ini SuaraJogja.id juga masih terus mencoba menghubungi pihak-pihak terkait atas genangan air yang terjadi di Underpass Kentungan ini namun belum ada jawaban.

Load More