Scroll untuk membaca artikel
Eleonora Padmasta Ekaristi Wijana
Minggu, 13 Juni 2021 | 08:30 WIB
Ilustrasi kereta kencana Kanjeng Nyai Jimat di Keraton Jogja - (Suara.com/Iqbal Asaputro)

Gusti Yudha, kata Jophe, sangat menghormati replika kereta kencana koleksi pribadinya itu, sehingga wajar saja, dia berharap wisatawan pun berlaku sopan saat foto-foto dengan kereta kencana tersebut.

Kereta Kencana Kanjeng Nyai Jimat

Mendengar kereta kencana Kota Yogyakarta, yang sering dianggap paling keramat dan penuh misteri adalah kereta kencana Kanjeng Nyai Jimat.

Sama-sama barang antik, kereta kencana yang paling dihormati ini disebut-sebut memancarkan aura "angker".

Baca Juga: 5 Rekomendasi Tempat Thrift Shopping di Jogja, Ini Tips Belanja Awul-Awul

Ada beberapa cerita pengunjung yang mengaku melihat benda tak kasat mata di kereta itu.

Bahkan, dari beberapa pengakuan pengunjung, penampakan Nyi Roro Kidul pernah terlihat duduk di dalam kereta Kanjeng Nyai Jimat.

Abdulrahman (32), pria asal Jakrata yang naik kereta kencana koleksi milik Gusti Yudha tanpa izin beberapa waktu lalu - (SuaraJogja.id/Hiskia Andika)

Berdasarkan mitos yang menjamur dari mulut ke mulut pun, kereta tersebut berhubungan dengan Laut Selatan, tempat Nyi Roro Kidul bersemayam.

Dari legenda yang kini sudah tersebar luas, seorang abdi dalem keratonlah yang memperoleh kereta itu dari Laut Selatan.

Saat itu, ia sedang memancing. Kemudian, kailnya tersangkut dan saat ditarik, terbawalah sebuah kereta kencana.

Baca Juga: Surganya Bookworm, Ini 5 Toko Buku Murah di Jogja

Menurut mitos yang sama, kereta itu berasal dari sebuah kerajaan di India yang sengaja dilarung untuk mengusir wabah kolera.

Load More