SuaraJogja.id - Rentetan gempa mengguncang pantai selatan DIY. Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis, terjadi 10 kali gempa sejak Selasa (10/8/2021) pukul 23.00 WIB. Sepuluh kali gempa tersebut masing-masing sembilan kali berpusat di Gunungkidul dan satu kali di Kebumen.
Berdasarkan catatan BMKG, gempa berkekuatan Magnitudo 3.6 terjadi pada Selasa pukul 23:30:19 WIB dengan Lokasi 8.961 LS, 110.26572 BT atau 114 km barat daya Gunungkidul-DIY dengan kedalaman 10 km. Selang beberapa menit kemudian, gempa Magnitudo 3.6 terjadi pada pukul 23:33:30 WIB dengan lokasi 8.851 LS, 110.22931 BT atau 104 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 km.
Kemudian gempa Magnitudo 3.2 pada pukul 23:43:57 WIB di 82 km barat daya Gunungkidul berkedalaman 10 km. Gempa Magnitudo 3.9 pada 23:21:58 WIB dengan lokasi 115 km barat daya Gunungkidul dan berkedalaman 10 km.
Kemudian di hari Rabu (11/8/2021) gempa sebesar Magnitudo 2.8 terjadi pada pukul 00.01 WIB, berlokasi di 86 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 40 km. Kemudian Gempa Magnitudo 3.8 terjadi pukul 00:29:17 WIB, berpusat di 137 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 km.
Gempa Magnitudo 3.2 terjadi pukul 00:38:34 WIB di 113 km barat daya Kebumen dengan kedalaman 16 km. Gempa Magnitudo 3.1 terjadi pada pukul 00:50:06 WIB, berpusat di 117 km barat daya dengan kedalaman 10 km.
Gempa Magnitudo 3.1 terjadi pada pukul 00:43:22 WIB, berpusat di 113 km barat daya Gunungkidul, kedalaman 10 km. Lalu gempa Magnitudo 3.3 terjadi pukul 01:02:34 WIB di 113 km barat daya Gunungkidul dengan kedalaman 10 km.
Meskipun terjadi rentetan gempa hingga 10 kali, tetapi tak banyak warga Gunungkidul yang mengetahuinya, bahkan merasakannya. Mereka justru baru mengetahui dari rilis yang dikeluarkan oleh BMKG.
Heri Prastawa (31), warga Kalurahan Pulutan, Kapanewon Wonosari, misalnya. Ia terjaga hingga pukul 02.00 WIB karena harus menyelesaikan suatu pekerjaan. Namun, ia sama sekali tidak merasakan gempa bumi yang terjadi.
Youtuber ini justru kaget ketika BMKG secara beruntun merilis adanya gempa bumi. Dirinya tidak menyangka Gunungkidul diguncang gempa hingga 10 kali. Sebab, memang kekuatan gempanya, jika merunut rilis BMKG, ternyata cukup kecil.
Baca Juga: Top 5 SuaraJogja: Anak Sandi Telepon Putri Tanjung, Pandemi dan Perhitungan Kalender Jawa
"Duh ternyata ada gempa to," ujar Heri, Rabu (11/8/2021).
Dengan adanya rentetan gempa tersebut, Heri mengaku khawatir akan terjadi gempa besar seperti yang sebelumnya pernah diungkapkan BMKG, yang memprediksi akan terjadi gempa di atas Magnitudo 8 di pesisir selatan Pulau Jawa.
"Siap-siap gede ini," akunya cemas.
Edi Padmo, seniman asal Pedukuhan Tanjung, Kalurahan Bleberan, Kapanewon Playen, juga mengaku tidak merasakan gempa.
Padahal, pria berambut gondrong ini tengah merampungkan lukisannya hingga Rabu dini hari. Namun, ia berharap tidak ada gempa besar terjadi.
"Blas ra kroso [sama sekali tidak terasa]. Saya trauma 2006 lalu je," tukas Edi.
Berita Terkait
-
Top 5 SuaraJogja: Anak Sandi Telepon Putri Tanjung, Pandemi dan Perhitungan Kalender Jawa
-
Dari Selat Sunda hingga Jawa Tengah, Gempa Goyang Busur Jawa selama 4 Hari Terakhir
-
Masuki Tahun Baru Islam, Tokoh Adat Gunungkidul Yakin Pandemi Covid-19 Segera Berlalu
-
Kirab 4 Pusaka di Malam 1 Suro, Warga Pengkol Lestarikan Akulturasi Jawa dengan Islam
-
Pantai Selatan Jawa Diguncang Gempa, Warga Pangandaran Lari Berhampuran
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Kala Chef Michelin Star Berkelana di Tengah Pasar Beringharjo Yogyakarta
-
66 Dapur Gizi di Sleman Ilegal? Fakta Mencengangkan di Balik Program Makan Bergizi Gratis
-
SPPG Margomulyo Seyegan Sleman Pastikan Ahli Gizi Lulusan UGM, Awasi Dapur Makan Bergizi Gratis
-
WASPADA! Jangan Salah Klik, Ini 3 Link DANA Kaget Resmi Saldo Rp169 Ribu yang Aman
-
24 Jam di Malioboro Tanpa Kendaraan: Wali Kota Pantau Langsung, Evaluasi Ketat Menuju Pedestrian Permanen