Scroll untuk membaca artikel
Galih Priatmojo | Hiskia Andika Weadcaksana
Kamis, 16 September 2021 | 15:20 WIB
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo saat memindai barcode PeduliLindungi di Tebing Breksi, Kamis (16/9/2021). [Hiskia Andika Weadcaksana / SuaraJogja.id]

SuaraJogja.id - Tebing Breksi sudah memulai uji coba pembukaan untuk wisatawan pada Kamis (16/9/2021) hari ini. Kendati berjalan relatif lancar, kendala sinyal operator seluler masih menjadi salah satu yang cukup dirasakan.

Kondisi itu bahkan dirasakan langsung oleh Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo yang datang untuk memantau uji coba pembukaan satu destinasi wisata di wilayahnya tersebut. 

Kustini perlu menunggu sedikit lebih lama saat akan memindai barcode untuk check-in di aplikasi PeduliLindungi. Pasalnya koneksi internet dari salah satu operator seluler yang ia gunakan tergolong lemah ketika tiba di pintu masuk Tebing Breksi. 

"Iya tadi sempat terkendala karena mungkin yang masuk banyak. Akhirnya pakai WiFi yang sudah disediakan pengelola sini dan langsung bisa," kata Kustini saat ditemui awak media di pintu masuk Tebing Breksi.

Baca Juga: Kustini Temukan Sejumlah Masalah Soal Penerima Bansos, Paling Banyak di Depok

Merespon kendala yang masih ditemui tersebut, Kustini menyebut akan berkoordinasi lagi dengan jajarannya di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sleman. Salah satu yang menjadi fokus yakni menguatkan sinyal seluler di wilayah itu dan sejumlah destinasi wisata lainnya.

"Ya nanti kita sempurnakan untuk sinyalnya," imbuhnya. 

Kustini sendiri sangat mendukung penggunaan aplikasi PeduliLindungi diterapkan di sejumlah destinasi wisata di Bumi Sembada. Mengingat kegunaan aplikasi itu penting terkait screening bagi masyarakat dalam melakukan aktivitas. 

"Penambahan sinyal bisa saja. Sebab ini kan aplikasi penting sebagai persyaratan masuk. Di mal kemarin saya juga sempat macet tapi karena bawa kartu vaksin akhirnya boleh masuk. Aplikasi ini akan diterapkan dimana-mana," terangnya.

Secara kesiapan Tebing Breksi sendiri, Kustini menilai telah dipersiapkan dengan sangat baik. Bahkan jauh-jauh hari sebelum keputusan tentang uji coba pembukaan wisata ini ditetapkan.

Baca Juga: Dua Pembunuhan Terjadi di Sleman Kurang dari Sepekan, Kustini Minta Polisi Segera Usut

"Alhamdulillah wisata di Sleman itu sudah siap semua. Breksi ini justru sudah sejak awal. Sudah ada gugus tugas Covid-19 dan semua sudah divaksin. CHSE juga sudah ada," ungkapnya.

Load More