SuaraJogja.id - Seorang perempuan paruh baya berinisial Tin (55) asal Kalurahan Argosari, Kapanewon Sedayu, Kabupaten Bantul melakukan aksi percobaan bunuh diri pada Rabu (22/9/2021). Ia nekat mengakhiri hidupnya dengan cara terjun ke sumur.
Beruntung aksi percobaan bunuh dirinya berhasil digagalkan. Saat itu sekira pukul 16.05 sang suami mencari keberadaan istrinya di sekitar rumah, tetapi tak juga menemukannya.
"Lalu dia kepikiran untuk menengok ke sumur, tak disangka ternyata korban telah tampak lemas di dasar sumur yang memiliki kedalaman sekitar 13 meter," ucap Kepala Kantor Basarnas DIY, L Wahyu Effendi kepada wartawan, Kamis (23/9/2021).
Si suami lantas teriak minta pertolongan warga. Namun, lantaran terkendala minimnya alat untuk mengevakuasi, warga kemudian menghubungi petugas Basarnas DIY.
Baca Juga: Baru 8 Objek Wisata di Bantul Kantongi Sertifikat CHSE, GKR Bendara: Cara Urusnya Mudah
"Kami mengerahkan satu regu penolong yang dibekali alat mountaineering atau peralatan untuk penyelamatan secara vertikal," jelasnya.
Dia menyampaikan, butuh waktu kurang lebih setengah jam akhirnya berhasil mengangkat korban dari dasar sumur. Korban pada pukul 16.30 WIB, berhasil dinaikkan dengan kondisi selamat.
"Setelah berhasil dievakuasi, korban dibawa ke RS PKU Muhammadiyah Gamping karena kondisi tubuhnya lemas," ujar dia.
Menurut keterangan dari pihak keluarga, diduga perempuan tersebut hendak melakukan bunuh diri karena frustasi ditinggal anak-anaknya merantau.
Baca Juga: PON XX Papua, Atlet Renang Perairan Terbuka Asal Bantul Ini Patok Juara 3
Berita Terkait
-
Miris! Ole Romeny Tak Pernah Main Lagi Bersama Oxford United Usai Cetak Gol Bunuh Diri
-
Pelatih Oxford United Hubungkan Gol Bunuh Diri Ole Romeny dengan Timnas Indonesia, Kenapa?
-
Justin Hubner Cetak Gol Bunuh Diri Bikin Wolves Malu dan Kacau Balau
-
Review Novel 'Sumur': Pergi atau Bertahan, Tak Ada yang Benar-Benar Menang
-
Dari Figuran Jadi Bintang Utama, Tami Irelly Ungkap Peran Spesial di Film Amulet
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Korupsi Makin Gila, Novel Baswedan Desak RUU Perampasan Aset Segera Disahkan
-
Buruan, Ini Link DANA Kaget Terbaru untuk Warga Jogja Jangan Sampai Kehabisan
-
Drama TKP ABA Jogja, Sewa Habis, Pedagang dan Jukir Ngotot Tolak Relokasi
-
SMA Kembali ke Jurusan, Guru dan Siswa Panik Tanpa Juknis
-
AS 'Gertak' Soal QRIS, Dosen UGM: Jangan Sampai Indonesia Jadi "Yes Man"