SuaraJogja.id - Memasuki hari ke-4, Sabtu (25/9/21), serbuan vaksinasi TNI AU di Lapangan terbang Gading, Gunung Kidul dan di Bandara Yogyakarta Internasional Airport (YIA) disambut antusias warga. Terlihat, jumlah kunjungan peserta vaksinasi yang terus meningkat saban hari.
Selama pelaksanaan vaksinasi ini, TNI AU juga menyiapkan fasilitas transportasi bagi warga masyarakat dan para siswa-siswi yang akan mendapatkan vaksin Covid-19 dosis kedua. Mereka melakukan sistem jemput bola.
Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara, Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada semua pihak yang mendukung dan berperan aktif menyukseskan serbuan vaksinasi TNI AU di provinsi DI Yogyakarta ini.
"Serbuan vaksinasi selama empat hari di provinsi D.I.Y terselenggara dengan sangat baik dan lancar, semuanya atas kerjasama semua pihak, termasuk Pemprov Yogyakarta," ujar Marsma Indan dalam siaran pers yang diterima Suarajogja.id.
Baca Juga: Sasar Anak Usia Sekolah, Serbuan Vaksinasi TNI AU di DIY Dukung Belajar Tatap Muka
Pada serbuan vaksinasi tahap kedua ini, TNI AU juga melibatkan sejumlah tenaga kesehatan TNI AU dari Jakarta. Para nakes tersebut, diterbangkan langsung dari Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta sebagai tim vaksinator selama empat hari di Yogyakarta.
Hingga hari terakhir pelaksanaan, tercatat lebih dari 25.000 warga Yogyakarta telah menerima vaksin dosis kedua jenis Sinovac melalui serbuan vaksinasi TNI AU tahap kedua ini.
Ucapan terima kasih dan apresiasi juga disampaikan Danlanud Adisutjipto, Marsma TNI M. Yani Amirullah. Danlanud Adisutjipto menyampaikan, selama serbuan vaksinasi TNI AU di Yogyakarta, sejumlah satuan TNI AU di provinsi tersebut, telah berkolaborasi dengan instansi lainnya, termasuk dengan Pemerintah Daerah setempat, baik pemda provinsi maupun pemda kabupaten/kota yang dijadikan tempat vaksinasi.
"Kolaborasi TNI AU, Pemda Yogyakarta dan sejumlah pihak terjalin dengan sangat baik, hal ini akan terus kita tingkatkan, terutama menyukseskan program pemerintah dalam penanganan Covid-19," ungkap Danlanud Adisutjipto
Baca Juga: TNI AU Kerahkan Puluhan Bus dan Truk Antar-Jemput Warga Saat Serbuan Vaksinasi di DIY
Berita Terkait
-
Mulai Lawatan Perdana, Prabowo Mohon Doa Restu Jelang Lepas Landas
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
Sukses Digelar di 3 Kota, Workshop Suara.com dan UAJY Diikuti Ratusan Content Creator
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Viral Warga Jogja Antre Mengular Demi Buang Sampah, Warganet: Sampahnya Ditimbang dan Bayar Per Kg
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
-
Trump Effect! Wall Street & Bursa Asia Menguat, IHSG Berpotensi Rebound
Terkini
-
Terdampak Pandemi, 250 UMKM Jogja Ajukan Hapus Hutang Rp71 Miliar
-
Dari Sumur Bor hingga Distribusi Pupuk, Harda-Danang Siapkan Jurus Atasi Krisis Pertanian di Sleman
-
Jagung dan Kacang Ludes, Petani Bantul Kewalahan Hadapi Serangan Monyet
-
AI Ancam Lapangan Kerja?, Layanan Customer Experience justru Buat Peluang Baru
-
Dampak Kemenangan Donald Trump bagi Indonesia: Ancaman Ekonomi dan Tantangan Diplomasi