SuaraJogja.id - P (57) perempuan asal Padukuhan Mojo RT 02/13 Kalurahan Ngeposari Kapanewon Semanu Gunungkidul ditemukan gantung diri, Senin (11/10/2021) pagi. Kabarnya, dalam 4 hari terakhir P merasa ketakutan meski tidak diketahui penyebabnya.
Kapolsek Semanu, AKP Ahmad Fauzi menuturkan, jasad P pertama kali ditemukan oleh tetangga yang bernama Sis Wagimin (56). Pagi tadi sekitar pukul 05.30 WIB, Sis mengaku curiga karena P tak kelihatan keluar rumah. Rumah yang ditinggali oleh P masih dalam keadaan tertutup dan pintu terkunci.
"Biasanya sejak pagi sudah terlihat di luar rumah,"ujar dia, Senin.
Kepada polisi, Sis mengatakan jika biasanya sekitar pukul 05.00 WIB sudah terlihat membersihkan pekarangan. Namun pagi itu tidak nampak adanya aktivitas yang bersangkutan. Sis khawatir tetangganya tersebut jatuh sakit.
Sis lantas mengetuk pintu rumah milik P dan berharap ada jawaban. Namun setelah diketuk berkali-kali dan tidak ada suara, Sis lantas memanggil tetangganya yang lain untuk membantu mengecek ke dalam rumah.
"Keduanya lantas mengintip dari lobang dinding rumah korban, dan diketahui olek Sis ternyata korban didapati tergantung di Dapur,"ungkap dia.
Keduanya lantas mengajak tetangga lainnya untuk mendobrak pintu rumah P. Mereka kemudian melaporkan peristiwa tersebut kepada polisi dan sesaat kemudian polisi bersama petugas Puskesmas datang melakukan olah TKP.
Dalam pemeriksaan luar dari jasad P, tidak ditemukan unsur-unsur penganiayaan. P meninggal murni karena bunuh diri. Jasad P langsung diserahkan kepada keluarganya untuk segera dimakamkan.
"P tidak ada riwayat sakit, tetapi 4 hari terakhir korban merasa ketakutan/depresi,"tambahnya.
Baca Juga: Kasus Positif Covid-19 di Gunungkidul Tambah 2 Orang, Pasien Sembuh 20 Orang
Kontributor : Julianto
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Gelar Pahlawan Soeharto: UGM Peringatkan Bahaya Penulisan Ulang Sejarah & Pemulihan Citra Orde Baru
-
Keracunan Massal Makan Bergizi Gratis di Jogja, 8 Dapur Ditutup, Pemda Bentuk Satgas
-
Libur Nataru di Jogja, Taman Pintar Hadirkan T-Rex Raksasa dan Zona Bawah Laut Interaktif
-
Nyeri Lutut Kronis? Dokter di Jogja Ungkap Rahasia UKA: Pertahankan yang Baik, Ganti yang Rusak
-
Target Tinggi PSS Sleman di Kandang Barito: Bukan Sekadar Curi Poin