SuaraJogja.id - Pegadaian meresmikan The Gade Creative Lounge yang berada di lantai 4 Perpustakaan Utama Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Selasa (7/12/2021) pagi. Tempat ini adalah tempat untuk belajar dengan suasana santai.
Tak hanya itu, ada fasilitas mini golf serta permainan meja sepak bola. Di ruangan seluas 300 meter persegi yang dikonsep terbuka, pengunjung dapat belajar dan bekerja.
Direktur Utama PT Pegadaian Kuswiyoto menyampaikan bahwa The Gade Creative Lounge sampai saat ini sudah didirikan di delapan kampus. Namun demikian, ia tidak merinci nama-nama kampus yang sudah punya The Gade Creative Lounge.
Menurut Kuswiyoto, ini merupakan salah satu program tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) Pegadaian di kampus. Program tersebut sudah dibangun dan akan terus dibangun.
"Tujuannya adanya The Gade Creative Lounge ini kami ingin mengedukasi mahasiswa untuk bisa menyongsong masa depan bahwa cara orang bekerja sudah berubah saat ini," ungkap dia.
Ia membandingkan budaya bekerja zaman sekarang dengan saat dia bekerja di sebuah bank pada tahun 1980an. Saat itu, pegawai bekerja menggunakan mesin ketik.
"Dulu kerja di kantor rasanya seperti di kantor kelurahan karena masih pakai mesin ketik. Sekarang sudah era digital dan tempat duduknya diatur sebebas mungkin, tidak dikotak-kotakin lagi," ujarnya.
Ia menilai bahwa mahasiswa zaman sekarang sudah berbeda pola pikirnya dibanding generasi terdahulu. Sekarang mereka lebih aktif, inovatif dan kreatif.
"Maka kami beri sarana seperti ini supaya lebih menggugah lagi kreativitas para mahasiswa. Cara belajarnya beda mereka perlu tempat yang cozy untuk ngobrol dan diskusi. Harapan kami mahasiswa bisa muncul ide-idenya karena suasananya sangat santai," katanya.
Baca Juga: Harga Emas di Pegadaian Jatuh Sampai Belasan Ribu, Cek Angkanya!
Selain itu, saat ini Pegadaian 65 persen pekerjanya ialah kaum milenial dan perkembangannya luar biasa dari sisi bisnis dan teknologi.
"Kami dapat penghargaan sebagai perusahaan yang sangat bagus atas capaian yang sudah kami dapat," ujarnya.
Berita Terkait
-
Inovasi Pembangkit Listrik, Mahasiswa UGM Gagas Ubin Penghasil Listrik
-
Pakai Ubur-Ubur, Mahasiswa UGM Buat Inovasi Hambat Kanker Payudara
-
Dianggap Menjijikkan, Belatung Diubah Mahasiswa UGM Jadi Makanan Kucing Protein Tinggi
-
Dalami Kekerasan Seksual yang Diduga Libatkan Mahasiswa UGM, Tim Etik Diberi Waktu 3 Bulan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Layanan KB Kini Rutin di Kota Yogya, Dibuka Setiap Selasa dan Jumat
-
Kisah Warga Sleman Serahkan Elang Jawa ke BKSDA Yogyakarta
-
Tak Ada Temuan APIP, Saksi dari Kemenparekraf Sebut Hibah Pariwisata Sleman Sesuai Mekanisme
-
Pantai Selatan Rawan Laka Laut, Wiatawan Diminta Waspada Cuaca Ekstrem saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Bisa Kurangi Sampah Plastik, Kini Malioboro Hadirkan Lima Titik Air Siap Minum Gratis, Ini Lokasinya