Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 13 Desember 2021 | 10:19 WIB
Ilustrasi hutan mangrove. (Pixabay/1CzPhoto)

SuaraJogja.id - Fungsi ekologis hutan mangrove yaitu sebagai tempat pelindung daratan pantai dari ancaman angin, gelombang dan badai laut atau tsunami. Secara umum fungsi hutan mangrove dapat digolongkan menjadi tiga macam yaitu fungsi fisik, fungsi ekologis dan fungsi ekonomis.

Hutan mangrove dapat didefinisikan sebagai tipe hutan yang tumbuh pada daerah pasang surut terutama pantai yang terlindung, laguna, muara sungai yang tergenang pada saat pasang dan bebas genangan. Pada saat surut hutan mangrove dapat menghasilkan garam.

Fungsi hutan mangrove sangatlah penting bagi kelangsungan kehidupan manusia dan hewan. Jika hutan mangrove mengalami kerusakan maka fungsinya akan ikut terganggu.

Fungsi ekologis hutan mangrove:

Baca Juga: Ini Fungsi Hutan Mangrove, Ternyata Penting untuk Mahluk Hidup

  • Sebagai tempat mencari makan (feeding ground)
  • Tempat memijah (spawning ground)
  • Tempat berkembang biak (nursery ground) berbagai jenis ikan, udang, kerang dan biota laut lainny.
  • Tempat bersarang berbagai jenis satwa liar terutama burung dan reptil.
  • Bagi beberapa jenis burung, vegetasi mangrove dimanfaatkan sebagai tempat istirahat, tidur bahkan bersarang.

Selain itu, fungsi ekologis hutan mangrove juga bermanfaat bagi beberapa jenis burung migran sebagai lokasi antara (stop over area) dan tempat mencari makan, karena ekosistem mangrove merupakan ekosistem yang kaya sehingga dapat menjamin ketersediaan pakan selama musim migrasi.

Fungsi ekologis lain dari mangrove adalah sebagai penyerap karbon.

Fungsi hutan mangrove secara fisik di antaranya :

  • Menjaga kestabilan garis pantai dan tebing sungai dari erosi atau abrasi.
  • Mempercepat perluasan lahan dengan adanya serapan endapan lumpur yang terbawa oleh arus ke kawasan hutan mangrove.
  • Mengendalikan laju intrusi air laut sehingga air sumur disekitarnya menjadi lebih tawar.
  • Melindungi daerah di belakang mangrove dari hempasan gelombang, angin kencang dan bahaya tsunami.

Fungsi hutan mangrove secara ekonomis:

  • Kayu mangrove memiliki nilai ekeonomi yang tinggi, dan sebagai peyumbang ekspor negara.
  • Tempat untuk kegiatan ekonomi warga seperti tambak ikan, udang dan garam
  • Sebagai sarana rekreasi alam
  • Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk menjaga kelestarian hutan mangrove. Agar ekosistem dapat berjalan seimbang.

Demikian uraian mengenai fungsi ekologis hutan mangrove yang mempunyai manfaat utama sebagai tempat pelindung daratan.

Baca Juga: Lahan Pohon Mangrove di Muaragembong Menyusut, Habitat Lutung Jawa Terancam

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

Load More