SuaraJogja.id - Sebagai akses utama masyarakat, keberadaan Jalan Kasatrian sepanjang satu kilometer sangat vital di Desa Giripeni. Karena rusak, Ketua DPRD Kabupaten Kulon Progo Akhid Nuryati pun mendesak pemerintah setempat melalui Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Kawasan Permukiman Umum untuk segera memperbaiki jalan tersebut.
Akhid Nuryati di Kulon Progo, Jumat, mengatakan bahwa Jalan Kasatrian di Desa Giripeni merupakan akses vital dengan volume kendaraan yang lewat sangat tinggi, tapi kondisi jalannya rusak parah dan membutuhkan perbaikan segera.
"Perbaikan Jalan Kasatrian Giripeni ini benar-benar membutuhkan kontruksi kuat, seperti dibeton karena kondisi tanahnya dalam kondisi labil dan potensi kembali rusak setelah dibangun sangat tinggi," kata Akhid disela-sela meninjau infrastruktur di Desa Giripeni.
Ia mengatakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2022 sudah disahkan, kemungkinan dibangunnya kembali Jalan Kasatrian pada APBD Perubahan 2022 paling cepat atau APBD 2023. Untuk sementara ini, jalan yang bergelombang hanya bisa dicor dan dibuatkan bangket untuk membuang air.
Baca Juga: Proyek Sumur Resapan di Bidara Cina Mangkrak, Ketua DPRD DKI Minta BPK Audit Anggarannya
"Kami sudah komunikasi dengan Kepala DPUPKP Kulon Progo untuk segera ditangani masalah jalan ini. Hal ini dikarenakan jalan strategis masyarakat yang akan ke Kota Wates. Kondisi jalan ini termasuk mendesak, kami berharap anggaranya bisa mendahului," katanya.
Politisi PDI Perjuangan juga mengapresiasi hasil pekerjaan pihak rekanan yang telah membangun rehabilitasi drainase Bulak Giripeni dan pemeliharaan berkala Jalan Garualan - Simpang Jurangjero meski dikerjakan dengan APBD Perubahan 2022, kualitas bangunan tidak mengecewakan dan tepat waktu.
"Dilihat dari kacamata orang awan, dan dari hasil peninjauan langsung di lapangan bangunan bagus dan fisiknya juga bagus, serta selesai tetap waktu. Pengerjaanya juga tidak serampangan dengan tetap mempertahankan kualitas," katanya.
Sementara itu, Kepala DPUPKP Kulon Progo Gusdi Hartono mengatakan pihaknya dalam waktu dekat ini akan segera melakukan perawatan Jalan Kasatrian dengan menutup jalan yang bergelombang dan membuat drainase.
"Semoga minggu-minggu ini bisa langsung dilakukan perawatan," katanya.
Baca Juga: Ketua DPRD DKI: Sumur Resapan Tak Ada Gunanya, Yang Benar Normalisasi Sungai
Kepala Desa Giripeni Iswanto Adi mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Kulon Progo dan Ketua DPRD Kulon Progo Akhid Nuryati yang aspirasinya dialokasikan di Desa Giripeni dari pembangunan drainase hingga jalan kabupaten.
Berita Terkait
-
Kecewa dengan Bank DKI, Ketua DPRD DKI: Tapi Jangan Sampai Kosongkan Rekening
-
Ketua DPRD DKI Ngeluh Kena Imbas Gangguan Layanan Bank DKI, Sampai Minta Anak untuk Transfer Uang
-
Ketua DPRD Jakarta: Semoga Suara.com Terus Menyajikan Berita yang Menarik, Berimbang dan Terpercaya
-
Sosok Amithya Ketua DPRD Kota Malang, Politisi yang Temui Massa Demo Indonesia Gelap
-
Janggal, Harta Kekayaan Wakil Ketua DPRD Langkat Ajai Ismail Cuma Rp 20 Juta
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara