SuaraJogja.id - Salmafina Sunan memberi reaksi mengejutkan terkait keputusan ayahnya menjadi kuasa hukum Doddy Sudrajat. Di sisi lain, seorang bayi tewas gara-gara overdosis obat diet. Sementara itu, ALOR PETA DIY heboh atas dugaan pengibaran bendera bintang kejora di Titik Nol Km Jogja.
Di samping itu, terjadi penusukan di Babarsari, Sleman, dan polisi pun memburu pelakunya. Kabar lainnya datang dari Kulon Progo, di mana sepasang pengantin baru nekat menggelapkan sepeda motor demi makan sehari-hari. Berikut lima berita terpopuler SuaraJogja.id pada Jumat (24/12/2021) kemarin:
1. Dihujat Gegara Ayahnya Jadi Kuasa Hukum Doddy Sudrajat, Reaksi Salmafina Sunan Mengejutkan
Kesediaan Sunan Kalijaga menjadi kuasa hukum Doddy Sudrajat ternyata berdampak pada Salmafina Sunan. Mantan istri Taqy Malik itu dihujat netizen atas sikap ayahnya.
Baca Juga: Terjadi Penusukan di Babarsari Sleman, Polisi Kini Memburu Pelakunya
Seperti diketahui, Sunan Kalijaga muncul ke hadapan publik sebagai pengacara Doddy Sudrajat sejak kemarin, Kamis (23/12/2021).
2. Ada Dugaan Pengibaran Bendera Bintang Kejora di Nol Km, ALOR PETA DIY Minta Ditindak Tegas
Sejumlah kelompok warga pembela tanah air yang tergabung dalam Aliansi Organisasi Masyarakat Pembela Tanah Air (ALOR PETA) DIY mendesak pemerintah serius dalam menanggapi kasus separatisme yang muncul di Yogyakarta. Hal itu menyusul dengan adanya dugaan pengibaran bendera Bintang Kejora saat deklarasi hari kemerdekaan West Papua ke-60 pada 1 Desember 2021 lalu.
Desakan tersebut ditunjukkan dengan penyampaian aspirasi di Titik Nol Kilometer yang diikuti puluhan anggota ALOR PETA DIY, Kamis (23/12/2021) kemarin.
Baca Juga: Ada Dugaan Pengibaran Bendera Bintang Kejora di Nol Km, ALOR PETA DIY Minta Ditindak Tegas
3. Bayi di China Overdosis Obat Diet hingga Tewas, Polisi Tahan 34 Orang
Polisi menahan 34 orang dari berbagai daerah di China atas tuduhan menjual makanan dan obat-obatan penurun berat badan beracun yang menewaskan seorang bayi perempuan berusia dua tahun di Xuzhou, Provinsi Jiangsu.
Bayi nahas tersebut tiba-tiba makan cokelat penurun berat badan milik ibunya sehingga harus dilarikan ke rumah sakit pada bulan Maret lalu untuk mengeluarkan isi perutnya.
4. Baru Nikah 3 Bulan, Pasutri Asal Kulon Progo Nekat Gelapkan Motor untuk Makan Sehari-hari
Pasangan suami istri di Kabupaten Kulon Progo memang bikin geleng kepala. Bagaimana tidak, keduanya bahu membahu menggelapkan beberapa buah sepeda motor dari tempat persewaan. Keduanya bersengkokol melakukan tindakan kriminal karena alasan perut.
SEW (19) warga Bendungan, Wates, sedangan suaminya TI (20) adalah pasangan suami istri yang baru saja menikah. Keduanya menjalani akad nikah pada bulan September 2021 yang lalu. Polisi telah meringkus SEW, sementara TI masih menjadi buron dan polisi terus memburunya.
5. Terjadi Penusukan di Babarsari Sleman, Polisi Kini Memburu Pelakunya
Seseorang berinisial AA jadi korban penusukan di Babarsari, Kalurahan Caturtunggal, Kapanewon Depok, Kabupaten Sleman pada Kamis (23/12/2021) pagi. Korban mengalami luka tusuk di bagian perut lalu dibawa ke RSPAU Hardjolukito.
Kapolres Sleman AKBP Wachyu Tri Budi Sulistiyono menyampaikan bahwa pihaknya telah mengantongi identitas pelaku. Kini pelaku dicari pihak berwajib.
Berita Terkait
-
Pindah Agama Tak Halangi Silaturahmi Salmafina Sunan Rayakan Lebaran Bareng Keluarga
-
Libatkan Ustaz Derry Sulaiman, Sunan Kalijaga Masih Berharap Salmafina Sunan Kembali Masuk Islam
-
Beda Agama, Salmafina Sunan Ikut Rayakan Lebaran Bareng Keluarga
-
Ulasan Novel (Bukan) Pengantin Baru: Ujian Cinta di Balik Ikatan Pernikahan
-
Lukman Sardi Hingga Salmafina Sunan: Artis-Artis Ini Lepas Islam dan Rayakan Natal
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan