SuaraJogja.id - Perjalanan Giovanni Tobing pindah agama menjadi seorang mualaf rupanya diawali tanpa niat yang sungguh-sungguh. Ia mengaku masuk Islam hanya supaya bisa menikah dengan Dewi Ariani.
"Awalnya gua menganggap masuk Islam itu sebagai akses untuk menikahi dia [Dewi Ariani]," ungkap Giovanni Tobing pada Arie Untung dan Fenita Arie dalam video yang diunggah di kanal YouTube CERITA UNTUNGS pada Minggu (9/1/2022).
Setelah menikah pun, Giovanni Tobing tidak langsung mempelajari agama Islam. Dewi Ariani sang istri, kata dia, juga tidak pernah memaksanya untuk menunaikan salat.
Aktor 37 tahun tersebut menduga, istrinya memang tidak mau memaksakan kehendak, tetapi memilih untuk memberi contoh dengan rajin salat.
Baca Juga: Mengaku Mualaf sejak 2017, Ferdinand Hutahaean Beberkan Alasan Agama di KTP Kristen
"Kayak, kalau kita maksa anak, ini nyontohin gitu, bukan maksa. Gue enggak tahu, dia emang enggak mau maksa gue karena melihat gue memang bukan orang relijius," jelas Giovanni Tobing.
Ia sendiri mengakui, sebelum masuk Islam, dirinya sama sekali bukan orang relijius. Menurutnya, cara pandang dia terhadap agama mendapat pengaruh dari perceraian kedua orang tuanya.
"Gue menganggap, sorry to say, Tuhan tuh enggak sayang sama gue," aku Giovanni Tobing.
Namun, setelah bertahun-tahun berumah tangga dengan Dewi Ariani, akhirnya ia menemui titik balik untuk mulai belajar salat dan mendalami agama Islam meskipun perasaan yang mengawali saat itu adalah niat iseng.
"Jadi turning point-nya, malem tuh Rie, gue ngerokok tuh jam 1 pagi. Itu enggak tahu kenapa gue pengin, 'Eh, kayaknya salat lucu nih. Coba ah,'" kenang dia.
Baca Juga: Ngaku Mualaf sejak 2017, Keterangan Agama Ferdinand di KTP Belum Diganti
Belum rajin salat, kala itu Giovanni Tobing tidak melakukan wudu terlebih dahulu. Cara salat pun ia tidak tahu, sehingga ia memilih untuk mencarinya di Google. Lantas, pesinetron Orang Ketiga ini menjalankan salat sambil melihat panduan di internet.
Berita Terkait
-
Lagi-Lagi Dibilang Murtad, Thalita Latief Murka: Saya Muslim Sejati!
-
Celine Evangelista Kembali Unggah Video Umrah, Kutip Ayat Alquran Soal Kesabaran
-
7 Keistimewaan Kedekatan Desy Ratnasari dan Ruben Onsu
-
Libatkan Ustaz Derry Sulaiman, Sunan Kalijaga Masih Berharap Salmafina Sunan Kembali Masuk Islam
-
Bukan Sekadar Sensasi, Ini Kisah Haru Ruben Onsu Temukan Kedamaian dalam Islam
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram