SuaraJogja.id - Wakil Bupati Sleman Danang Maharsa, mewakili Pemkab Sleman, Sabtu (29/1/2022), di Ruas Bambu Nusa, Cangkringan, resmi meluncurkan calender of event 2022 atau kalender kegiatan 2022, khususnya di bidang pariwisata.
Pada kalender kegiatan tahun 2022 itu Pemkab Sleman kembali menyelenggarakan berbagai kegiatan di bidang pariwisata dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang akan menjadi tumpuan dalam pemulihan perekonomian di kabupaten itu.
"Agenda kegiatan pariwisata tahunan yang sudah dibuat seperti Sleman Temple Run, Tour de Prambanan, Volcano Run, dan kegiatan budaya lainnya dapat kita manfaatkan menjadi pengungkit bangkitnya aktivitas perekonomian Sleman pada tahun 2022 ini," kata Danang Maharsa.
Dalam calender of event 2022 ini terdapat 70 kegiatan baik ajang budaya, festival, maupun olahraga yang akan diselenggarakan sepanjang tahun ini yang dapat diikuti wisatawan.
"Dalam penyelenggaraannya ada konsekuensi yang harus disadari dan ditanggung bersama. Tidak hanya oleh Pemkab Sleman saja, tetapi juga oleh para penyelenggara yang kegiatannya terdaftar dalam calendar of event," katanya.
Ia mengatakan kredibilitas Pemkab Sleman dan penyelenggara kegiatan dipertaruhkan, sehingga kegiatan yang sudah terdaftar harus dipersiapkan dan diselenggarakan secara profesional.
Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Sleman Suparmono mengatakan Dispar Sleman mengusung tema sport tourism, leisure and wellness dalam penyelenggaraan kegiatan sepanjang tahun 2022.
"Tema yang diusung dalam penyelenggaraan kegiatan tahun 2022 di Sleman ini tidak terlepas dari ditunjuknya Kabupaten Sleman sebagai tuan rumah gelaran Pekan Olahraga Daerah (Porda) ke 16 dan Peparda DIY pada 1-9 September 2022," katanya.
Suparmono menilai gelaran Porda dan Peparda DIY yang akan diselenggarakan di Sleman ini akan menjadi salah satu sarana promosi pariwisata yang efektif untuk menjadikan Kabupaten Sleman sebagai destinasi olahraga utama khususnya di DIY. [ANTARA]
Baca Juga: Penyusunan Kalender Pariwisata Lampung 2022 Libatkan Unsur Masyarakat
Berita Terkait
-
Penyusunan Kalender Pariwisata Lampung 2022 Libatkan Unsur Masyarakat
-
Masih dalam Perawatan, Begini Penampakan Lapangan Denggung Sleman Setelah Dipercantik
-
Pemerintah Bakal Hapus Honorer, Bagaimana Nasib 1.000 Pegawai Harian Lepas di Sleman?
-
Malam Tahun Baru, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Sleman
-
Berjaga-jaga Hadapi Lonjakan Kasus Covid Pasca Nataru, Sleman Siagakan Isoter Terpadu
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Yogyakarta Darurat Parkir Liar: Wisatawan Jadi Korban, Pemda DIY Diminta Bertindak Tegas!
-
Pemulihan Aceh Pascabencana Dipercepat, BRI Terlibat Aktif Bangun Rumah Huntara
-
Optimisme BRI Hadapi 2026: Transformasi dan Strategi Jangka Panjang Kian Matang
-
Tanpa Kembang Api, Ribuan Orang Rayakan Tahun Baru dengan Doa Bersama di Candi Prambanan
-
Gudeg Tiga Porsi Seharga Rp85 Ribu di Malioboro Viral, Ini Kata Pemkot Jogja