SuaraJogja.id - Kepala UPT Terminal Giwangan, Bekti Zunanta menyebutkan sisa libur lebaran saat ini belum terlihat peningkatan arus balik di terminal setempat. Ia memprediksi puncak arus balik akan terjadi pada Minggu (8/5/2022).
"Untuk kondisi hari ini memang untuk arus balik belum begitu padat. Artinya masih seperti kemarin di arus mudiknya," terang Bekti dihubungi wartawan, Kamis (5/5/2022).
Ia menjelaskan sejak tanggal 4 Mei 2022, arus balik pemudik sudah terlihat di Terminal Giwangan. Kebanyakan adalah bus AKAP sebanyak 507 bus dengan jumlah penumpang tercatat sekitar 10.104 orang.
"Nah Minggu itu akan lebih banyak, penumpang kembali ke Jakarta dan daerah lain. Kita tetap bersiap sampai akhir pekan ini," terang Bekti.
Baca Juga: Cenderung Turun, Program Mudik Massal Lebaran 2022 ke Terminal Giwangan hanya 45 Bus
Peningkatan arus balik juga ditambah dengan program mudik gratis dari pemerintah. Lebih kurang dua ribu penumpang berencana kembali ke Jakarta.
"Untuk arus balik ini ada 35 bus yang kita berangkatkan. Hari ini penumpang yang membawa motor sudah kami minta segera menitipkan ke petugas Terminal Giwangan. Sehingga saat pemberangkatan tidak terburu-buru," katanya.
Lebih kurang 200 motor yang didaftarkan untuk pengiriman ke wilayah Jakarta. Pihaknya juga mengimbau agar calon penumpang segera mengurus syarat pemberangkatan.
Di sisi lain, arus mudik dari Jogja ke Jakarta dan wilayah lain, kata Bekti akan terjadi hingga 10 Mei 2022.
"Kalau dari perhitungan kami sampai tanggal 10 Mei 2022 masih ada yang pulang ke Jakarta. Tapi tidak banyak seperti prediksi tanggal 8 Mei 2022. Kami siapkan pelayanan ke calon penumpang ini," kata dia.
Baca Juga: Arus Mudik Penumpang Terpantau Meningkat, Terminal Giwangan Mulai Berangkatkan Bus Tambahan
Berita Terkait
-
Kawasan Pesisir Jakarta Jadi Primadona Wisata Selama Libur Lebaran 2025, Ini Daya Tariknya
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Pentingnya Cek Ban Pasca-mudik, Pastikan Aman untuk Aktivitas Harian
-
Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
Terkini
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan
-
Dari Perjalanan Dinas ke Upah Harian: Yogyakarta Ubah Prioritas Anggaran untuk Berdayakan Warga Miskin
-
PNS Sleman Disekap, Foto Terikat Dikirim ke Anak: Pelaku Minta Tebusan Puluhan Juta
-
Tendangan Maut Ibu Tiri: Balita di Sleman Alami Pembusukan Perut, Polisi Ungkap Motifnya yang Bikin Geram
-
Ribuan Umat Padati Gereja, Gegana DIY Turun Tangan Amankan Paskah di Jogja