SuaraJogja.id - Meski binatang sudah berada di dalam kandang, namun kita tidak boleh lengah saat berada di kebun binatang. Sebab bisa saja kita menjadi korban dari aksi jahil para binatang di sana.
Seperti yang terjadi oleh perempuan ini yang mengalami pengalaman tidak menyenangkan ketika berada di kebun binatang. Ceritanya perempuan dan beberapa temannya sedang mengunjungi kebun binatang.
Lalu untuk mengabadikan momen berada di kawasan tersebut, perempuan itu pun melakukan selfie dengan latar belakang kondisi kebun binatang tersebut. Mungkin untuk disimpan sebagai kenang-kenangan atau dibagikan ke media sosial.
Namun dirinya tidak menyadari kalau ada monyet di belakangnya. Temannya yang lain yang merekam momen tersebut, awalnya hanya tertawa saja melihat tingkah laku temannya selfie.. Kemudian terjadi peristiwa yang tidak diprediksi oleh mereka.
Karena selfie terlalu dekat dengan monyet, dengan cepat monyet itu menarik menjambak rambut perempuan itu. Perempuan itu pun langsung teriak karena jambakan monyet itu cukup kencang hingga membuat kepalanya tertarik ke belakang.
Teman yang menyaksikan peristiwa itu langsung teriak dan video pun berakhir. Momen perempuan dijambak monyet menjadi perbincangan di Instagram. Banyak yang memberikan komentar dengan nada bercanda, tetapi ada juga yang pernah mengalami hal serupa.
“Makanya bilang dulu ke monyetnya kalau mau selfie hahaha,” tutur warganet.
“Pernah mengalami hal itu. Tangannya gak mau lepas sampai akhirnya ditabok sama suami, tangannya baru lepas,” cerita warganet.
“Pengen sedih tapi pengen ketawa tapi pengen sedih tetapi pengen ketawa lagi,” ujar warganet.
Baca Juga: Dua Sejoli Mesum di Bawah Jembatan Kebun Binatang Gembira Loka, Ini Kata Kapolsek Umbulharjo
“Monyet: Ngapain loe mau foto sama gue. Nanti cewe gue cemburu,” tulis warganet.
“Gua tau rasa mbaknya ketika dijambak sama monyet. Kaya kejedot tapi sekepala,” komentar warganet.
“Sama kaya temen aku. Pas foto-foto dengan monyet terus kerudungnya ditarik sama mereka,” ucap warganet.
“Dia itu pengen selfie, tetapi gak mengerti ngomongnya. Makanya dijambak aja rambutnya biar mbaknya tau kalau monyet mau selfie juga wkwkw,” tutur warganet.
Video perempuan yang dijambak monyet yang diposting oleh akun @lucuabis.iq itu mendapatkan 20,5 ribu likes, serta 405 komentar dari warganet di Instagram.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Semakin Menyebar, Ini Kriteria Suspek dan Probable Cacar Monyet yang Perlu Diwaspadai
-
Benarkah Cacar Monyet Salah Satu Penyakit Kelamin Karena Hubungan Seks? Begini Faktanya
-
CDC Keluarkan Peringatan Perjalanan Level 2 untuk Cegah Penyebaran Cacar Monyet, Apa Artinya?
-
Pejabat Inggris Larang Penyintas Cacar Monyet Lakukan Hubungan Seks 8 Minggu Setelah Terinfeksi
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Disebut Termahal Kedua di Indonesia, Menelusuri Akar Pahit Biaya Hidup di Jogja yang Meroket
-
Pengamat UMY: Posisi Raudi Akmal Sah secara Kelembagaan dalam Akses Informasi Hibah
-
Relawan BRI Peduli Lakukan Aksi Bersih-Bersih Sekolah untuk Pemulihan Pascabencana Aceh Tamiang
-
Gempa Guncang Sleman, Aktivitas di PN Sleman Sempat Terhenti
-
Akses Mudah dan Strategis, Ini Pilihan Penginapan Jogja Murah di Bawah 500 Ribu Dekat Malioboro