Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Ilham Baktora
Jum'at, 10 Juni 2022 | 23:20 WIB
Sejumlah petugas Damkar Kota Jogja melakukan evakuasi terhadap jari Alfredo yang terjepit di pinton kendaraan. [Dok. Damkar Kota Jogja]

SuaraJogja.id - Nasib apes harus dialami seorang warga Jogja ketika sedang membersihkan piston kendaraan. Berniat untuk mengeluarkan karet atau sill piston menggunakan telunjuk, jari pria bernama Alfredo ini malah nyangkut.

Kronologi peristiwa kocak itu terjadi pada Jumat (10/6/2022) sekitar pukul 16.00 WIB. Alfredo yang sudah berusaha melepaskan jarinya dari piston tak kunjung berhasil hingga akhirnya mendatangi Posko Damkar Kota Jogja.

"Alfredo ini datang sendiri ke kantor Damkar Jogja. Jadi datang-datang bagian pistonnya masih menempel di jari telunjuk kanannya. Melihat kondisi itu petugas langsung membantu mengavakuasi," kata Yunantoro, Petugas Piket di Damkar Kota Jogja, Jumat.

Upaya melepas piston sendiri sudah dilakukan dengan memberikan pelumas dan minyak agar piston bisa terlepas. Kendati begitu, evakuasi dengan minyak tak kunjung berhasil.

Baca Juga: Kocak, Deretan Siswa Ini Tanda-tangani Absen Ujian dengan Simbol Ikat Kepala Akatsuki, Warganet: Naruto Merapat

"Tangannya masuk ke piston lalu tidak bisa keluar. Lalu kita melakukan evakuasi dengan pemotongan besi pistonnya," kata dia.

Butuh sekitar 2,5 jam evakuasi dilakukan. Lebih kurang 3 petugas Damkar membantu memotong besi piston.

Untuk memudahkan jari keluar dari piston, sejumlah petugas juga menyiram air ke jari-jari Alfredo untuk membantu melicinkan.

Hal itu juga perlu ketelitian agar jari Alfredo tak terluka ketia pisau pemotong mendekati jarinya.

"Lebih kurang 2,5 jam tadi kita berusaha melepas jari dari pistonnya. Beruntung jarinya tidak terluka dan berhasil kami tangani," terang dia.

Load More