SuaraJogja.id - Jelang Piala Asia 2023 para pemain Timnas Indonesia yang berkarir di luar negeri atau abroad mulai mendapatkan tempat dan memperoleh banyak menit bermain di klub masing-masing.
Hal itu tentu sangat menguntungkan bagi para pemain dan Timnas Indonesia. Pengalamannya diharapkan bisa menambah kekuatan Skuat Garuda ketika berjuang di Piala Asia 2023 mendatang. Berikut nama-nama pemain abroad Timnas Indonesia yang sudah mendapatkan kepercayaan dan menit bermain di klub mereka.
1. Saddil Ramdani
Saddil Ramdani yang saat ini merumput di Liga Super Malaysia kerap mendapatkan kesempatan untuk menjadi starter di Sabah FC. Bahkan bintang Timnas Indonesia yang dikenal dengan tendangan roketnya tersebut kerap menjadi tumpuan klubnya.
Baca Juga: 3 Alasan Timnas Indonesia Tak Perlu Naturalisasi untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2023
2. Witan Sulaiman
Witan Sulaiman baru saja menjalani debut di klub barunya FK AS Trecin (13/8/2022). Turun sebagai pemain pengganti dan bermain selama 16 menit saat timnya melawan MFK Ruzomberok, Witan tidak bisa berbuat banyak. Pertandingan berakhir dengan skor kaca mata.
3. Egy Maulana Vikri
Debut Egy Maulana Vikri di Liga Slovakia bersama FC Vion Zlate Moravce (13/8/2022). Tapi sangat disayangkan, dalam dabutnya tersebut tim yang diperkuat oleh bintang Timnas Indonesia tersebut harus menelan kekalahan dengan skor tipis 1-0 dari lawannya, MSK Zilina.
4. Sandy Walsh
Baca Juga: Profil Malaysia, Lawan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023: Pernah Tembus Perempat Final
Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia yang saat ini berkasnya sudah ada di DPR, menjadikan Sandy Walsh salah satu pemain yang akan diproyeksikan untuk memperkuat skuat Garuda di Piala Asia 2023 mendatang. Saat ini Sandy Walsh kerap menjadi tumpuan di KV Mechelen.
5. Asnawi Mangkualam
Bersama Ansan Greeners, Asanawi Mangkualam menunjukkan tajinya di kompetisi K League 2. Dia berhasil mencetak gol di dua laga berturut-turut. Ditempatkan di posisi semula, membuat eks pemain PSM Makassar semakin tampil bringas bersama Ansan Greeners.
6. Elkan Baggott
Pemain keturunan yang satu ini kerap dijadik pilihan utama Gillingham di awal musim ini. Elkan Baggott dipinjamkan ke Gillingham oleh Ipswich Town dengan tujuan agar mendapatkan menit bermain yang lebih banyak.
7. Pratama Arhan
Pratama Arhan telah melakoni debutnya bersama Tokyo Verdy sebagai pemain saya. Tampil selama 45 menit di babak pertama aksinya di atas lapangan hijau sempat mendapatkan perhatian khusus J-League 2. Saat ini eks pemain PSIS Semarang tersebut sedang berjuang untuk mendapatkan menit bermain lebih banyak di Tokyo Verdy.
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Minim Pemain Abroad, Kenapa Arab Saudi Bisa Jadi Tim Kompetitif?
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
-
Perbedaan Timnas Indonesia Sekarang dan Saat Dibantai Jepang 1-3: Naik Kelas, Yakin Menang?
-
Sandy Walsh Kangen Duet Maut Pratama Arhan - Elkan Baggott, Mau Lobi STY BIar Berdamai?
-
Kapan Waktu yang Tepat Beri Anak HP? Ini Saran Bill Gates
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Cari Properti di Surabaya, Cari Infonya di KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya
-
Tren Meningkat saat Akhir Tahun, Pemkot Yogyakarta Optimis Target Penerimaan Pajak Daerah Tercapai
-
Jelang Pilkada Kota Yogyakarta, 1.300 Lebih Linmas Siap Dikerahkan Jaga Tiap TPS
-
Kegempaan di Gunung Merapi Meningkat, Ada Potensi Luncurkan Awan Panas Lagi
-
Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M15 5G