SuaraJogja.id - Seorang laki-laki berinisial ARK dilaporkan tetangganya sendiri setelah melakukan penganiayaan. Penganiayaan tersebut terjadi pada Selasa (23/8/2022) sekitar pukul 21.00 WIB di Tegalijo, Ngestiharjo, Kapanewon Kasihan, Kabupaten Bantul.
Laporan tindak pidana penganiayaan tersebut dibenarkan oleh Kasi Humas Polres Bantul Iptu I Nengah Jeffry Prana Widnyana. Jeffry mengatakan penganiayaan tersebut terjadi di rumah korban berinisial DS (32) ketika korban sedang membuat kopi di dapur.
“Saat korban sedang membuat kopi di dapur tiba-tiba pelaku masuk ke rumah korban tanpa permisi dan langsung mendatangi korban,” papar Jeffry, Kamis (25/8/2022).
Tanpa basa-basi pelaku langsung menyerang dan membacok korban menggunakan senjata tajam yang mengenai kaki kanan korban hingga terjatuh. Pelaku terus memukuli korban yang mengenai bagian kepala dan mulut.
Baca Juga: Kejar Target PAD, Dispar Bantul Gelar Beragam Festival
“Sambil bilang ‘cuk’ pelaku membacok korban dengan senjata tajam sejenis celurit,” terangnya.
Saat kejadian istri korban mendengar keributan tersebut di dapur dan berusaha untuk melerai keduanya. Namun usaha yang dilakukan oleh istri korban diabaikan oleh pelaku.
“Namun pelaku malah terus memukuli korban hingga korban ambruk dan tidak membalas perbuatan pelaku,” ungkap Jeffry.
Setelah melakukan penganiayaan pelaku meninggalkan korban dengan luka memar di bagian kepala, tangan, dan kaki. Lantas korban melakukan perbuatan tetangganya ke Polsek Kasihan untuk pengamanan lebih lanjut.
“Korban mengalami memar dan lebam di beberapa bagian dan mengakibatkan luka kurang lebih 10cm jahitan di kaki kanan bawah lutut karena terkena sabetan celurit,” tutup Jeffry.
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
9 Tips Hilangkan Ngantuk Pagi, Kopi Bukan Solusi!
-
Update Bentrok TNI dan Warga Sibiru-biru: 45 Prajurit Diperiksa dan Berpotensi Jadi Tersangka
-
Pentingnya Menggunakan Laptop AI Tipis Terbaik ASUS Zenbook S 14 OLED
-
IDI Kecam Keras Penganiayaan Dokter di Papua, Tuntut Jaminan Keamanan Nakes
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Hasil Temuan Tim Pencari Fakta UGM Soal Dugaan Plagiasi Atas Buku Sejarah Madiun yang Ditulis Sri Margana dkk
-
Cegah Tindakan Pelecehan Terhadap Anak, Ini Tips Sampaikan Pendidikan Seksual kepada Buah Hati
-
Pola Penyakit di Indonesia Alami Pergeseran, Pakar Sebut Gaya Hidup Jadi Pemicu
-
Gelar Simposium di UIN Sunan Kalijaga, Ini Sembilan Rekomendasi Gusdurian Soal Kebebasan Beragama di Indonesia
-
PTUN Disebut Batalkan Hasil Munas Golkar, Bahlil: Hoaks