SuaraJogja.id - Sejumlah bintang film Miracle in Cell No.7 menangis saat mengisahkan pengalaman bersama ayah masing-masing. Di antaranya adalah Vino G Bastian, Indro Warkop, Denny Sumargo, Bryan Domani, hingga Rigen Rakelna.
Jelang penayangan "Miracle In Cell No.7", Falcon Pictures merilis sebuah video berdurasi 12 menit yang memperlihatkan para pemain dalam mengenang sosok sang ayah hingga meneteskan airmata.
Denny Sumargo, yang sejak lahir tidak pernah mengenal sang ayah, akhirnya bisa bertemu ketika berusia 25 tahun. Dia berbincang selama kurang lebih satu jam tanpa tahu jika itu adalah kesempatan terakhirnya melihat sang ayah.
"Di situ akhirnya gua mau bertemu bapak gua. Akhirnya obrolan basa-basi itu berakhir 1 jam, dan gua berpikir kalau gue akan bertemu lagi dengan beliau di kemudian hari," ujar Denny dalam siaran resminya, Kamis.
Baca Juga: Menangis Kenang Sosok Ayah, Vino G Bastian Menyesal tak Pernah Peluk Ayahanda Semasa Hidupnya
"Tapi takdir tidak berkata seperti itu. Hari berikutnya beliau dipanggil berpulang oleh Yang Maha Kuasa," lanjutnya.
Lain cerita dengan Vino G Bastian, yang mengaku bahwa dirinya menyesal karena selama ini tidak pernah memeluk ayahnya.
"Ternyata gua tidak pernah memeluk dia. Tidak pernah ada touch yang benar-benar dekat sekali. Terima kasih sudah bisa menjadi sahabat sejati buat aku, sudah bisa menjadi the real hero dalam hidup aku dan I miss you so much," katanya.
Indro Warkop mengatakan merasa menyesal karena tidak sempat menyampaikan apa yang ada dibenaknya hingga sang yang meninggal.
Menurut Indro, yang paling tidak bisa dilupakan dari almarhum ayahnya saat mengatakan bahwa kejujuran adalah sebuah kehormatan.
Baca Juga: Penuh Air Mata, Produser dan Sutradara Asli Miracle in Cell No. 7 Puji Film Versi Indonesia
"Banyak sekali harapan saya untuk ayah saya. Kenapa saya tidak sempat minta maaf, memaafkan atau apapun itu, karena memang waktu itu, saya tidak ngerti," ujar Indro.
Sementara itu, sambil meneteskan air mata, Bryan Domani mengungkapkan, besarnya dukungan ayahnya terhadap kesuksesan kariernya saat ini.
"Papah aku tuh tidak pernah say no buat aku. Selama itu bagus buat aku, dan dia lihat sesuatu yang aku suka, dia benar-benar support. My number one fans itu papah. Support system dari papah itu besar sekali, dan tanpa dia aku tidak mungkin ada disini," kata Bryan.
Sedangkan komedian Rigen Rakelna berderai air mata saat mengungkap isi hatinya tentang sang ayah.
"Rizki (Rigen) mau papah kayak dulu, kita bisa makan bareng, senang bareng, bisa ketawa-ketiwi bareng. Ayolah pah, temenin masa tua mamah, melihat cucu-cucunya lari-larian," katanya.
"Yah mungkin papah bisa bilang, kalau papah juga bisa lihat. Ya cuma suasananya sudah beda pah. Rizky kangen banget sama papah," lanjut Rigen.
"Miracle In Cell No.7" akan tayang di bioskop mulai 8 September 2022. Film ini akan dibintangi oleh Vino G Bastian, Grace, Indro Warkop, Tora Sudiro, Indra Jegel, Rigen, Denny Sumargo, Bryan Domani, Teuku Rifnu Wikana dan Marsha Timothy. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Fakta Menarik Film Qodrat 2, Kala Vino G Bastian Rukiah 100 Orang
-
Review Qodrat 2: Lebih Religius dan Lebih Berani Menebar Teror!
-
Qodrat 2 Bikin Merinding! Special Screening Penuh Kejutan dan Antusiasme Penonton
-
Vino G Bastian dan Acha Septriasa Ketar-Ketir Tebak Cast Qodrat 2! Siapa Paling Hafal?
-
Film Qodrat 2: Vino G. Bastian dan Acha Septriasa Bicara Horor, Drama dan Iman
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan