SuaraJogja.id - Sehari dilantik, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Abdullah Azwar Anas diterpa isu yang kurang menyenangkan. Namanya dikaitkan dengan trending topik tagar #MenteriMesum di lini masa Twitter. Sejumlah warganet pun mengunggah dan mencuit kembali soal peristiwa viralnya foto syur yang diduga melibatkan diri mantan Bupati Banyuwangi.
Gara-gara ramai kasus foto syur itu, Azwar Anas sempat memutuskan mundur dari calon wakil gubernur saat maju Pilkada Jawa Timur tahun 2018.
Akun Twitter bernama Lukman Simanjuntak di @hipohan pun mencuit dengan mengunggah foto syur yang diduga sosok di dalamnya Azwar Anas.
"Semoga sukses sebagai menteri ya pak," cuitnya yang disertai dengan ikon orang bersin.
Baca Juga: Azwar Anas Resmi Dilantik Oleh Presiden Joko Widodo Sebagai Menpan RB Hari Ini
Warganet @andalashusni pun ikut mengomentari cuitan Lukman.
"Jejak digital AA saat jd bupati. Kepergok bareng cewek yg bukan istri sah di mobil. Ada minuman juga ya, haha. Tapi sekarang sudah tobat kayaknya," kata dia.
Lain dengan akun Twitter @AgusSo81976 yang mengomentari dengan pesimis.
"Ketika seseorang yg 'cacat' diangkat sebagai pejabat, maka makin mudah dikontrol dan disetir oleh yang mengangkat. Ibaratnya kartu trufnya sudah dipegang," cuitnya.
"Rusaknya negeri ini bukan di awali dari rakyat, tapi dari pemimpinya yang rusak," tulis @setiawa98888547.
Baca Juga: Presiden Jokowi Lantik Azwar Anas Sebagai MenPAN RB di Istana, Megawati Beri Selamat Langsung
Meski foto tersebut masih simpang siur dan belum dipastikan kebenarannya, Azwar Anas sempat memiliki sejumlah prestasi. Ketika menahkodari Banyuwangi, kabupaten tersebut sempat meraih penghargaan "Innovation Goverment Award" sebagai Kabupaten Terinovatif di Indonesia sejak 2018.
Tidak hanya itu dirinya juga menginisiasi program jemput bola perawatan bagi warga miskin yang sakit, laskar penjaja sayur yang memburu ibu hamil berisiko tinggi hingga inovasi "Teropong Jiwa" untuk Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ)
Diketahui, Abdullah Azwar Anasa resmi dilantik sebagai MenPan-RB oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (7/9/2022). Abdullah Azwar dilantik untuk menggantikan Tjahjo Kumolo yang tutup usia beberapa waktu lalu.
Kontributor Suarajogja.id: Ismoyo Sedjati
Berita Terkait
-
IHSG Kebakaran Jadi Trending, Warganet: Indonesia Terancam Krisis
-
Usai Libur Lebaran, ASN Dilarang Bolos di Hari Pertama Kerja: Ada Sanksinya!
-
Anak Buah Masih WFA, Pramono-Rano Masuk Kerja di Balai Kota Mulai Besok
-
IHSG Terjun Payung, Warganet Ngamuk ke Pemerintah: Mau Ngeles Apa Lagi?
-
Profil Harjanto Halim, Tantang Warganet Cari Kaos Marimas 1995, Hadiahnya Rp30 Juta!
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Suap Tanah Kas Desa Trihanggo Terungkap, Lurah dan Pengusaha Hiburan Malam Ditahan
-
Tunggu Hasil Mediasi Mangkubumi, Warga RW 01 Lempuyangan Tolak Pengukuran Rumah PT KAI
-
Tak Puas dengan Pembuktian UGM, Massa TPUA Segera Sambangi Jokowi di Solo
-
Parkir ABA bakal Dibongkar, Sultan Pertanyakan Munculnya Pedagang Tapi Jukir Harus Diberdayakan
-
Guru Besar UGM Dipecat Karena Kekerasan Seksual, Kok Masih Digaji? UGM Buka Suara