SuaraJogja.id - Pemanggilan pemain Arema FC, M. Rafli ke dalam pemusatan latihan Timnas Indonesia jelang menghadapi Curacao di FIFA Matchday menyisakan pertanyaan besar di kalangan penggemar sepak bola tanah air dan netizen Indonesia.
Seperti yang telah diketahui bersama, jika baru-baru ini Shin Tae-yong memanggil 23 nama untuk mengikuti pemusatan latihan jelang FIFA Matchday melawan Curacao.
Beberapa muka baru sempat mencuri perhatian, namun tak sedikit yang mempertanyakan keputusan pelatih asal Korea Selatan tersebut menyertakan nama M. Rafli ke dalam skuat Garuda proyeksi FIFA Matchday.
Hal itu tak lepas dari performa M. Rafli bersama Arema FC, sejak awal musim BRI Liga 1 musim 2022-2023 sang pemain tidak pernah tampil penuh dalam enam pertandingan yang dilakoni.
Baca Juga: Hadapi Curacao di FIFA Matchday, Shin Tae-yong Panggil Dua Striker Jangkung Ini, Siapa Saja?
"M Rafli tidak pernah tampil penuh selama tampil dalam enam pertandingan bersama Arema FC di Liga 1 2022/2023. Kemudian, kontribusi dalam bentuk gol atau assist juga tidak ada," ungkap salah seorang netizen.
"Namun, Shin Tae-yong tentu memiliki pertimbangan tersendiri terkait M Rafli. Sebab, pelatih asal Korea Selatan itu memang mementingkan gaya bermain," imbuhnya.
"Ia gemar dengan striker yang rajin memberikan tekanan terhadap pertahanan lawan. Mungkin bagi Shin Tae-yong, M Rafli masih cocok dengan skema permainannya," tutupnya.
Berikut 23 nama yang akan mengikuti pemusatan latihan jelang FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Curacao:
Asnawi Mangkualam Bahar - Ansan Greeners
Baca Juga: Timnas Indonesia vs Curacao di FIFA Matchday: Shin Tae-yong Akui Buta Kekuatan Lawan
Egy Maulana Vikri - FC Vion Zlate Moravce
Witan Sulaeman - AS Trencin
Elkan William Tio Baggott - Gillingham FC
Sadill Ramdani - Sabah FC
Pratama Arhan - Tokyo Verdy
Fachruddin Aryanto - Madura United
Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya Surabaya
Marselino Ferdinan - Persebaya Surabaya
Koko Ari Araya - Persebaya Surabaya
Rachmat Irianto - Persib Bandung
Ricky Kambuaya - Persib Bandung
Marc Klok - Persib Bandung
Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta
Muhammad Ferarri - Persija Jakarta
Muhammad Riyandi - Persis Solo
Yakob Sayuri - PSM Makassar
Muhammad Ramadhan Sanantha - PSM Makassar
Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo 1973
Muhammad Dimas Drajad - Persikabo 1973
Muhammad Rafli - Arema FC
Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC
Nadeo Arga Winata - Bali United
Kontributor : Moh. Afaf El Kurnia
Berita Terkait
-
Breakingnews! Patrick Kluivert dan Pascal Struijk Duduk Bersama Nonton Leeds United
-
Elkan Baggott Kembali Bawa Kejutan, Tersedia untuk Timnas Indonesia vs China dan Jepang
-
Shayne Pattynama Mendadak Menghilang di Laga Pamungkas KAS Eupen, ke Mana Dia?
-
Mirip Status Maarten Paes, Pemain Keturunan Rp6,08 Miliar Ini Eligible Jadi Kiper Pelapis 3 Timnas
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Kisah Udin Si Tukang Cukur di Bawah Beringin Alun-Alun Utara: Rezeki Tak Pernah Salah Alamat
-
Dari Batu Akik hingga Go Internasional: Kisah UMKM Perempuan Ini Dibantu BRI
-
Pertegas Gerakan Merdeka Sampah, Pemkot Jogja Bakal Siapkan Satu Gerobak Tiap RW
-
Lagi-lagi Lurah di Sleman Tersandung Kasus Mafia Tanah, Sri Sultan HB X Sebut Tak Pernah Beri Izin
-
Rendang Hajatan Jadi Petaka di Klaten, Ahli Pangan UGM Bongkar Masalah Utama di Dapur Selamatan