SuaraJogja.id - Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fisipol UGM Poppy Sulistyaning Winanti memastikan aktris Prilly Latuconsina akan segera mengajar perdana di Universitas Gadjah Mada (UGM). Prilly yang mengajukan diri dalam program Praktisi Mengajar itu dijadwalkan akan mulai bertemu mahasiswa pekan depan.
Disampaikan Poppy, sosok perempuan 25 tahun itu terhitung sebagai dosen tamu dalam kesempatan kali ini. Sehingga memang kehadirannya untuk membagikan ilmunya kepada mahasiswa cukup terbatas.
"Sudah [terkonfirmasi mengajar di Fisipol]. Tapi sifatnya memang terbatas ya. Namanya juga untuk kebutuhan mahasiswa kita ya. Setahu saya mungkin minggu depan," kata Poppy ditemui awak media di Fisipol UGM, Kamis (22/9/2022).
Selain itu, kata Poppy, status dosen tamu juga membuat Prilly tak bisa serta merta diminta untuk mengajar penuh sebanyak 14 kali. Hal itu akan sesuai dengan ketersediaan waktu yang bersangkutan.
Baca Juga: Liburan Naik Kapal, Intip Detail OOTD Serba Biru Prilly Latuconsina
"Hitungannya kayak dosen tamu ya, jadi kan enggak bisa 14 kali suruh ngajar to tergantung ketersediaan waktunya, disesuaikan dengan topiknya," terangnya.
Berdasarkan informasi yang diterima Poppy sejauh ini, perkuliahan yang akan dipimpin Prilly bakal berlangsung tertutup.
"Saya nggak tau ya, tapi kayaknya kemarin yang bersangkutan tidak bersedia dibuka untuk umum sih," ungkapnya.
Diketahui bahwa Prilly mengajukan diri untuk mengajar di UGM dalam program Praktisi Mengajar yang diinisiasi oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek).
Dalam program praktisi mengajar itu, si praktisi sendiri yang mengajukan diri atau mendaftar program tersebut. Nanti yang bersangkutan akan memilih untuk mengajar mata kuliah tertentu sesuai bidangnya di sebuah perguruan tinggi.
Baca Juga: Prilly Latuconsina Ungkap Tak Mau Menikah Jika Bukan Karena Agama, Kenapa?
Kemudian oleh sistem akan dipertemukan oleh universitas yang sesuai dari pengajuan parktisi tersebut. Program tersebut yang membawa Prilly ke UGM untuk menyumbangkan ilmunya selama ini.
"Nah kebetulan UGM ditawari, lalu saya bilang kenapa enggak. Kebetulan memang kajiannya yang coba ditawarkan atau diajarkan oleh mbak Prilly ini kajian selebritas namanya yang di ilmu komunikasi," terangnya.
Diketahui, Prilly sendiri saat ini sedang menjalani proses syuting film Gita Cinta dari SMA. Namun, di tengah kesibukannya dia menyempatkan diri menyiapkan materi sebagai bahan ajarnya.
Sebelumnya, Prilly pernah memberikan materi tentang Strategi Marketing di hadapan ratusan mahasiswa via daring (zoom) pada Juli lalu.
Selain sebagai artis, model, dan pengusaha dan kesibukan lainnya ternyata Prilly juga mementingkan pendidikan. Meski sempat menunda untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, akhirnya dia berhasil lulus sebagai sarjana Ilmu Komunikasi di London School of Public Relations (LSPR) pada 2021.
Dia juga mendapatkan predikat cum laude dan Full Pascasarjana dari kampus yang sama hingga menyandang predikat "Best Of The Best Graduate 2021".
Berita Terkait
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Minta KPK Telepon Dulu Koruptor Target OTT, Uceng UGM Sindir Ide Anggota DPR Hasbiallah: Wow Blowing Mind Banget!
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
NDX AKA Tuai Kecaman, Sindir Cewek Murahan Hingga Check in di Hotel Saat Manggung di UGM
-
Beda dari Prilly Latuconsina, Amanda Manopo Ogah Dicap Sebagai Wanita Independen
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Kasus Jual Beli Bayi Terbongkar di Kulon Progo, Pelaku sudah Beraksi Belasan Kali
-
Jual Beli Anak di Kulon Progo Terbongkar, Orang Tua Bayi Tak Ditahan, Ini Penjelasannya
-
Bayi Dijual Rp25 Juta, Polisi Ringkus 4 Tersangka Jual Beli Anak di Kulon Progo
-
Besok Nyoblos, Sultan HB X dan Keluarga Pilih di TPS Keraton Jogja
-
Video Asusila Mirip Anggota DPRD Gunungkidul Tersebar, Begini Respon Ketua DPRD