SuaraJogja.id - Karyawan ekspedisi paket juga manusia. Mereka terkadang turut memakai jasa ekspedisi ketika belanja online. Alhasil terjadilah insiden yang tidak biasa dan unik, seperti yang dialami oleh karyawan ekspedisi pengiriman ini.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @newdramaojol.id, akun ini memperlihatkan seorang kurir yang sedang berada di kantor ekspedisi untuk mengambil paket yang bakal dikirimkan ke penerima.
Pemandangan yang sebenarnya biasa saja, karena memang paket pada umumnya bakal disortir dahulu di kantor ekspedisi sebelum akhirnya diberikan pada kurir, untuk diantarkan ke penerima paket tersebut.
Hanya saja ada salah satu paket yang berbeda alias unik. Sebab, penerima paket tersebut lokasinya tidak jauh dari kantor ekspedisi. Penerima paket adalah karyawan ekspedisi itu sendiri, sehingga kurir paket yang bertugas untuk mengantarkan paket cukup kaget dengan hal itu.
Sampai akhirnya, kurir paket itu pun langsung berteriak menyebutkan penerima paket di kantor ekspedisi. Lalu karyawan ekspedisi yang menjadi penerima paket itu pun menghampirinya dan menerima paket tersebut.
Dengan rasa malu, perempuan penerima paket itu pun membayar paket ke kurir karena paket yang dipesan menggunakan sistem COD alias bayar ketika paket diterima. Kurir pun menerima uang tersebut, dan mengembalikan sisa uang yang lebih dan kembali melanjutkan perjalanannya mengantarkan paket.
“Kirim paket terdekat hahaha. Ketika admin ekspedisi dpt paket source: kangpaket94,” bunyi keterangan di video.
Video karyawan ekspedisi yang dapat paket ini pun viral, dan mendapatkan berbagai komentar dari warganet.
“Lah gua pernah nyortir paket gua sendiri,” ujar warganet.
Baca Juga: Abang IT Jago, Laptop Klien Diservis dari Jarak Jauh
“Gw monitor paket gw sendiri wkwkwkwk,” balas warganet.
“So cantik ih pake segala di tutupin itu kan temen sendiri hahaha,” canda warganet.
“Gw rasa kumisan makanya di tutupin mukanya,” tutur warganet.
“Gada etika, udah liat objek yang di videoin risih tutup muka masih aja gas rekam, muka sendiri ga ditampilin hadehh,” sindir warganet.
Selain komentar yang cukup banyak, video ini pun memperoleh banyak like karena hingga kini video telah mendapatkan seribu lebih like dari warganet.
Kontributor : Dinar Oktarini
Berita Terkait
-
Abang IT Jago, Laptop Klien Diservis dari Jarak Jauh
-
Atraksi Pria Terpental Tak Bisa Sentuh Motor BeAT, Publik Langsung Usulkan Ini
-
Anwar dan Dinar Candy Sebut Raffi Ahmad Baik Banget, Beberkan Hal Tak Terlupakan Ini
-
Sindir Puan Maharani yang Gagap Pidato Bahasa Inggris, Tiktoker: Ini Sangat Malu-maluin
-
Warganet Geger Setelah Beredar Video Lesti Kejora Dan Rizky Billar Kembali Mesra
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kejari Sleman Isyaratkan Segera Umumkan Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata
-
Heboh Kasus Hogi Minaya, Karena Bikin Dua Jambret di Sleman Tewas, Sri Sultan Angkat Bicara
-
Kawal Kasus Hogi, JPW Singgung Aturan KUHAP Baru dan Batas Waktu SKP2
-
Swiss-Belhotel Airport Yogyakarta Gelar Fun Kids Swimming Competition
-
Daya Beli Turun, UMKM Tertekan, Pariwisata Jogja Lesu, Pelaku Usaha Dipaksa Berhemat