SuaraJogja.id - Bakal calon presiden yang diusung Partai NasDem, Anies Baswedan menyambangi para petani yang berada di Kalurahan Srikayangan, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo. Kedatangan mantan Gubernur DKI Jakarta itu disambut meriah oleh warga yang berada di sana.
Terdengar pula teriakan para pendukung Anies untuk menjadi presiden 2024 mendatang. Sorakan dukungan itu turut menyambut kedatang Anies di Bumi Binangun.
"Anies Baswedan presiden, Anies Baswedan presiden, Anies Baswedan presiden," teriak sejumlah orang yang hadir di Bulak Srikayangan, Sentolo, Kulon Progo, Rabu (16/11/2022).
Para petani setempat yang memang sengaja didatangi Anies terlihat cukup antusias atas kedatangannya. Ada pula ibu-ibu yang juga tak ragu mengajak Anies bersalaman dan swafoto bersama.
Anies sendiri menanggapi santai berbagai sorakan massa tersebut tentang dukungan tersebut. Menurutnya itu dukungan itu adalah amanah dari masyarakat.
"Ya itu kan selalu amanah, kami pandang itu sebagai kepercayaan amanah, insya allah dipegang sebaik-baiknya," kata Anies kepada awak media.
Disampaikan Anies, kedatangannya ke Kulon Progo memang bertujuan untuk berbincang kepada para petani khususnya di Srikayangan. Terlebih untuk mendengar keluh kesah merak selama ini.
"Saya tadi barusan kita tiba dari Jakarta kemudian dalam perjalanan ke Kota Jogja ini mampir sebentar di Desa Srikayangan, bertemu dengan teman-teman warga petani dan menceritakan apa-apa saja yang menjadi tantangan yang dihadapi selama ini," terangnya.
Selain mendengar keluh kesah para petani, Anies pun turut mencicipi kelapa muda yang disuguhkan kepadanya.
Baca Juga: Gibran Beberkan Pertemuan Sarapan Pagi yang disebut Manuver Politik Anies Baswedan
"Sifatnya mendengarkan dan juga nanti kita tentu akan tindaklanjut untuk ngobrol lebih jauh tentang detail-detailnya. Itu saja sih silaturahmi, sekaligus nyoba degan, degan e enak betul," tandasnya.
Berita Terkait
-
Pilkada Jakarta: Endorse Anies-Ahok Bikin Pramono Makin Perkasa, Meski RK 'Dibeking' Jokowi-Prabowo
-
RK Akui Sudah Lama Ingin Ketemu dengan Anies: Chat WA Sudah, Tapi Belum Dibalas
-
Ahmad Basarah Ungkap Cerita Gagalnya Anies Diusung PDIP di Pilkada Jakarta, Padahal Sudah Sepakat dengan PKB
-
PDIP Akui Sejak Awal Bidik Anies Jadi Cagub Jakarta, Jauh Sebelum Ahok Jadi Pengurus
-
Bahlil Pamer Ridwan Kamil Sudah Bertemu Prabowo dan Jokowi, Pertemuan Pram-Rano dengan Anies Dianggap Biasa Saja
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
-
Pakai AC di Kelas, Orang Tua Murid Keluhkan Iuran Rp 20 Ribu untuk Bayar Listrik di SMA Negeri 1 Bontang
-
KPU Kaltim Pastikan Debat Ketiga Berlangsung Kondusif, Aturan Diperketat
-
Kekerasan di Paser: Polda Kaltim Buru Pelaku, JATAM Desak Cabut Izin PT MCM
Terkini
-
Sholawatan Pilkada Sleman Berujung Polemik, Bawaslu Usut Dugaan Eksploitasi Anak
-
Tips dan Trik Perawatan Motor Dasar
-
Gunung Merapi Muntahkan 162 Guguran Lava Sepekan, Warga Diimbau Waspada
-
Akademisi UGM: Program Transmigrasi di Papua Masih Dibutuhkan
-
Satpol PP Kota Yogyakarta Terjunkan 100 Personel Amankan Kampanye Terbuka