SuaraJogja.id - Pemkab Gunungkidul akan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah DIY terkait kelanjutan pengelolaan objek wisata Pantai Gesing yang saat ini sedang dibangun sebagai pangkalan pendaratan ikan.
Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul Mohammad Arif Aldian, mengatakan Pantai Gesing, di Kawasan di Padukuhan Bolang, Kalurahan Girikarto sedang dibangun pangkalan pendaratan ikan (PPI), sehingga wisatawan tidak bisa menikmati pantai di titik-titik tertentu.
"Rencana, seluruh kawasan Pantai Gesing akan menjadi pelabuhan. Saat ini sedang dibangun pelabuhan, untuk prosesnya dari provinsi," kata Arif dilansir dari ANTARA, Senin (9/1/2023).
Menurut dia, ke depan pengelolaan Pantai Gesing perlu dibicarakan lebih lanjut dengan Pemda DIY, khususnya Dinas Perikanan dan Kelautan.
Baca Juga: PT Digsi Kirim Somasi Terkait Tunggakan di Acara Pesparawi, Begini Tanggapan Pemda DIY
"Masalah pengaturan manajemen, perlu berkoordinasi lagi dengan Pemda DIY," jelas Arif.
Seperti diketahui, saat ini, Kawasan Pantai Gesing di sekitarnya berkembang berbagai objek wisata, mulai dari Teras kaca, hingga Heha Ocean View atau sering disebut Kawasan Wisata Girikarto.
Sebelum dibangun pelabuhan, pengunjung bisa mengabadikan momen nelayan yang hendak melaut atau baru saja pulang melaut dari atas tebing. Selain itu, untuk memotret goresan alam di tebing-tebing yang eksotik.
Sebelumnya, Bupati Gunungkidul Sunaryanta mengatakan pada 2022, pembangunan PPI Gesing memasuki tahap I. Pembangunan PPI Gesing tahap I dibangun di atas lahan seluas 54.445 meter persegi yang terdiri atas tanah milik Pemda DIY seluas 46.445 meter persegi dan tanah kasultanan atau Sultan Ground (SG) yang berada di Pantai Gesing seluas 8.000 meter persegi.
"Pembangunan PPI sepenuhnya oleh Pemda DIY. Kami berharap PPI akan meningkatkan hasil tangkapan ikan di wilayah Gunungkidul," harapnya.
Baca Juga: Bantu Korban Gempa Cianjur, DIY Donasi Rp 1,54 Miliar
Berita Terkait
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
UMKM Dapat Pesanan Ekspor, Tapi Tak Sanggup Produksi? Ini Biang Keroknya
-
Dari Mucikari Hingga Penjual Bayi, 11 Tersangka TPPO di Yogyakarta Diringkus
-
1.410 Personel Gabungan Kawal Ketat Pilkada Sleman 2024, 16 TPS Rawan jadi Fokus
-
Isu Sosial di Gunungkidul: Banyak Warga Merantau, Anak Tertitip, Berakhir Adopsi
-
Lapor via WA, Bawaslu Sleman Ciduk 6 Terduga Pelaku Politik Uang di Minggir