SuaraJogja.id - Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) menjalin kerja sama dengan Institut Teknologi Kalimantan (ITK) dalam implementasi Tri Dharma dan program magang Merdeka Belajar - Kampus Merdeka (MBKM).
Perjanjian ini secara khusus melibatkan kolaborasi antara Jurusan Matematika dan Teknologi Informasi ITK dengan Fakultas Bisnis dan Ekonomika (FBE) UAJY. Penandatanganan MoU dan Perjanjian Kerja Sama dilakukan pada Kamis (20/7/2023).
Maksud dan tujuan perjanjian Tri Dharma untuk menginisiasi kerja sama dalam ruang lingkup pendidikan, pelatihan, penelitian, pengabdian, dan pengembangan ilmu pengetahuan.
Sedangkan perjanjian MBKM dilakukan untuk kerja sama pada bidang pendidikan, pelatihan, penelitian, pengabdian, dan pengembangan ilmu pengetahuan. Kerja sama ini dikhususkan untuk Program Studi Manajemen, Akuntansi, dan Ekonomi Pembangunan FBE UAJY bersama dengan Program Studi Bisnis Digital, Matematika, Sistem Informasi, Informatika, Statistika, dan Ilmu Aktuaria, Jurusan Matematika dan Teknologi Informasi ITK.
Baca Juga: Bicara Solusi Penanganan Sampah usai TPST Piyungan Ditutup Sementara, Pakar UGM Beberkan Hal Ini
MoU ditandatangani oleh Rektor UAJY, Dr. G. Sri Nurhartanto, S.H., LL.M, dan Rektor ITK, Prof. Dr.rer.nat Agus Rubiyanto, M.Eng. Setelah itu dilakukan penandatanganan PKS oleh Dekan FBE UAJY, Drs. Budi Suprapto, MBA., Ph.D. dan Ketua Jurusan Matematika dan Teknologi Informasi ITK, Irma Fitria, S.Si., M.Si.
Berita Terkait
-
Jurusan Kuliah yang Banyak Dibutuhkan oleh Perusahaan, Jangan Lupa Pilih Kampus Terbaik
-
Tips Pilih Jurusan Kuliah yang Tepat untuk Generasi Z Agar Sukses di Masa Depan
-
6 Potret Artis Liburan di Jogja Tahun Ini, Wulan Guritno Ajak Anak Naik Andong
-
Tekan Produksi Sampah, Pemkot Jogja Godok Perwal Soal Penggunaan Kantong Plastik
-
Info Lengkap Pendaftaran Mahasiswa Baru Universitas Atma Jaya Yogyakarta
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Liburan Sekolah, Sampah Menggila! Yogyakarta Siaga Hadapi Lonjakan Limbah Wisatawan
-
Duh! Dua SMP Negeri di Sleman Terdampak Proyek Jalan Tol, Tak Ada Relokasi
-
Cuan Jumat Berkah! Tersedia 3 Link Saldo DANA Kaget, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan
-
Pendapatan SDGs BRI Capai 65,46%, Wujudkan Komitmen Berkelanjutan
-
Kelana Kebun Warna: The 101 Yogyakarta Hadirkan Pameran Seni Plastik yang Unik dan Menyentuh