SuaraJogja.id - Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) merupakan salah satu kampus swasta di Yogyakarta yang menjadi pilihan banyak kalangan. Selain kualitas pendidikan yang unggul, berbagai fasilitas juga mendukung mahasiswa semakin mudah meraih mimpi.
Namun demikan, ada faktor yang tidak kalah penting bagi para mahasiswa UAJY, yakni kenyamanan ketika menjalani masa kuliah.
Tentu, baik mahasiswa maupun orang tua menginginkan hunian yang strategis, terjangkau, dan nyaman di sekitar Kampus Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY). Berikut beberapa pilihan kost-kostan murah dan strategis yang bisa kamu pilih selama menjalani masa studi.
Kost Singgahsini Griya Shan Tipe C
Kost putri ini berlokasi 100 meter dari Jalan Laksda Adisucipto, Maguwoharjo, Yogyakarta. Kost ini pun berada dekat dengan kampus UAJY. Anda hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk sampai di kampus.
Kost ini termasuk kost eksklusif Jogja yang memberikan fasilitas kamar 4x3 meter, AC, Wi-Fi, kasur lengkap dengan bantal, meja, lemari baju, serta kamar mandi dalam dengan kloset duduk, shower, dan air panas.
Selain itu, terdapat layanan pembersihan AC secara rutin setiap 3 bulan sekali. Kost ini juga dilengkapi dengan lahan parkir luas yang bisa menampung 10 sepeda motor, 4 mobil, dan 5 sepeda. Biaya yang perlu Anda keluarkan untuk bisa menempati kost ini adalah Rp1.662.500 per bulan belum termasuk listrik.
Kost Apik Pondok Trio Tipe A
Kost putri selanjutnya yang berada dekat dengan kampus UAJY adalah Kost Apik Pondok Trio Tipe A Maguwoharjo Yogyakarta. Anda hanya memerlukan waktu 8 menit dari kost.
Baca Juga: 4 Langkah Efektif Bersihkan Toilet Kloset bagi Anak Kos
Berlokasi di Jalan Padjajaran, kost ini memberikan fasilitas eksklusif berupa kamar 3x3 meter, kasur, bantal, jendela, kamar mandi luar, WiFi, dan parkir luas. Biaya sewa per bulannya adalah Rp651.400, sudah termasuk dengan listrik.
Jika Anda mencari kost murah Jogja dekat UAJY, maka ini bisa menjadi salah satu pilihan.
Kost Queen Exclusive
Kost Queen Exclusive Depok Sleman berada dekat dengan kampus UAJY. Kost ini diperuntukan khusus putri.
Dengan biaya per bulan Rp1.3 juta, Anda sudah mendapatkan fasilitas berupa kamar 3x4 meter, AC, WIFi, kasur, bantal, guling, meja, televisi, lemari baju, cermin, kursi.
Selain itu, kost ini juga dilengkapi dengan CCTV dan lahan parkir yang luas, meliputi parkir mobil, sepeda motor, dan sepeda. Anda juga bisa menyewa kost ini harian, mingguan, atau bulanan.
Berita Terkait
-
4 Cara Cek IPK Mahasiswa, Simak Tipsnya Agar Dapat Data Akurat
-
Barisan Wanita Pelacur dan Maling, Strategi Gila Indonesia Lemahkan Penjajah di Jogja
-
4 Langkah Efektif Bersihkan Toilet Kloset bagi Anak Kos
-
Dear Eleanor Tea House, Tempat Ngeteh Cantik di Yogyakarta
-
Kamu Pasti Butuh, Ini 5 Barang Penting Kamar Kos Fungsional dan Elegan
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Miris, Siswa SMP di Kulon Progo Kecanduan Judi Online, Sampai Nekat Pinjam NIK Bibi untuk Pinjol
-
Yogyakarta Berhasil Tekan Stunting Drastis, Rahasianya Ada di Pencegahan Dini
-
Tangisan Subuh di Ngemplak: Warga Temukan Bayi Ditinggalkan di Kardus
-
Mahfud MD: Biarkan Prabowo Olah Komite Reformasi Polri, KPK Lebih Baik Panggil Orang Ini Soal Whoosh
-
Terungkap di Depan Tokoh Nasional, Sultan HB X Sentil Etika Pejabat dan Masa Depan Demokrasi