SuaraJogja.id - Kecelakaan yang melibatkan KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis di jalur rel ruas 520+4 petak wilayah Kalurahan Sukoreno, Kapanewon Sentolo, Kabupaten Kulon Progo, Selasa (17/10/2023) masih dalam evakuasi oleh pihak terkait.
Terdapat sejumlah fakta dalam insiden KA Argo Semeru yang terjadi sekitar pukul 13.15 WIB. Bahkan cerita mencekam juga diungkapkan korban selamat di detik-detik kereta api anjlok.
Berikut 10 fakta kecelakaan KA Argo Semeru dan Argo Wilis yang sudah dirangkum Suarajogja.id:
Gerbong kereta keluar rel
Dalam kecelakaan itu memang penyebabnya masih dalam penyelidikan kepolisian. Tapi kondisi kereta api jelas terlihat bahwa gerbong KA Argo Semeru keluar dari rel.
"Untuk penyebab pastinya kami belum bisa menginformasikan biarkan tim bekerja dulu, yang pasti yang pertama keluar dari rel adalah kereta api Argo Semeru tujuan Gambir," ujar Kapolres Kulon Progo, AKBP Nunuk Setyowati dikutip Rabu (18/10/2023).
Nunuk mengatakan bahwa anjloknya gerbong tersebut ketika kereta sedang melaju di tikungan yang ada di lokasi terkait.
"Betul [anjlok di tikungan]. Bisa dilihat yang gerbong satu itu yang paling pertama keluar, kalau di lihat di belakang kita ini hanya ekor-ekornya saja," tambah dia.
Penumpang panik ketika gerbong nyaris terguling
Baca Juga: Masinis Argo Semeru Bakal Diperiksa Buntut dari Anjloknya Kereta Api di Kulon Progo
KA Argo Semeru yang anjlok menyebabkan sejumlah gerbong nyaris ambruk. Para penumpang yang saat itu masih bertahan di dalam kereta cukup panik karena khawatir kereta akan terguling.
Hal itu diungkapkan salah satu penumpang, Diendha Febrian. Ia dan sejumah penumpang yang menempati gerbong pertama langsung berusaha keluar, tapi pintu gerbong sulit dibuka dari dalam.
"Di dalam kereta itu sudah chaos, aku takutnya kereta guling," ujar dia.
Beruntung ada penumpang lain dari luar gerbong yang berusaha membuka pintu. Diendha dan penumpang lainnya berhasil keluar.
Penumpang mendapat refund 100 persen
Akibat kecelakaan tersebut, semua penumpang yang terlibat dalam kecelakaan tersebut bisa melakukan refund 100 persen. Beberapa penumpang ada yang tetap melanjutkan perjalanan dengan kereta lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Pantai Selatan Rawan Laka Laut, Wiatawan Diminta Waspada Cuaca Ekstrem saat Libur Panjang Isra Miraj
-
Bisa Kurangi Sampah Plastik, Kini Malioboro Hadirkan Lima Titik Air Siap Minum Gratis, Ini Lokasinya
-
Titik Terang Relokasi SDN Nglarang yang Terdampak Tol Jogja-Solo
-
8 Fakta Mencekam Kerusuhan di Iran: Wasit Futsal dan Mahasiswi Jadi Korban, Dunia Menyorot!
-
Sah! YIA Resmi Jadi Embarkasi Haji Mulai 2026: Apa Dampaknya Bagi Jemaah dan Ekonomi Lokal?