SuaraJogja.id - PSIM Yogyakarta resmi mendatangkan pemain barunya dengan status pinjaman, Arya Gerryan. Pemain Borneo FC ini resmi dikenalkan sejak Sabtu (28/10/2023) lewat akun Twitter-nya.
Mendatangkan pemian yang berposisi di lini serang, PSIM diyakini bakal merekrut pemain lainnya pada bursa transfer musim ini untuk meningkatkan lini depan. Hal itu sesuai dengan target klub yang mengincar promosi ke Liga 1.
Manajer PSIM Yogyakarta, Razzi juga sudah memberikan sinyal bahwa hengkangnya tiga nama pemain mereka dibarengi juga dengan penggantian pemain.
Tiga pemain yang dilepas klub antara lain, Aleksandar Rakic, Hapidin dan M Sulaiman.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Angkat Bicara soal Keputusan Lepas Aleksandar Rakic: Belum Nyetel
"Mungkin ada baiknya diganti karena jendela transfernya itu kan sekarang. Memang mepet tapi kita upayakan," terang Razzi dikutip dari laman resmi klub, Senin (30/10/2023).
Razzi juga menyebutkan bahwa ada beberapa nama yang akan segera menjadi skuat Laskar Mataram. Hal itu juga diharapkan mampu menambah kualitas permainan PSIM.
"Di putaran kedua ini memang mau diganti karena kan PSIM ingin lebih baik lagi," kata dia.
Pemilihan skuat baru untuk Laskar Mataram dibahas ketat oleh pelatih kepala, Kas Hartadi. Selain Arya Gerryan, ada sejumlah nama lain yang juga akan dimumkan.
"Sudah, akan diumumkan dalam waktu dekat ini," jelas dia.
Baca Juga: Jelang Bursa Transfer, Josep Gombau Tak Mau Ambil Pusing soal Perombakan Pemain
PSIM Yogyakarta menatap putaran kedua Liga 2 2023/2024 dengan kemenangan sempurna. Meski di putaran pertama tim menang empat kali beruntun dengan 1 kali kalah dan 1 kali imbang, target besar di putaran kedua adalah menang di sejumlah pertandingan.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Ondrej Kudela Pahlawan, Persija Jakarta Bungkam Persik
-
Sedikit Lebih Tinggi dari UMR Yogya, Segini Gaji Pemain di Liga Kamboja
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Barito Putera, Persis Solo Menjauh dari Zona Merah
-
Kritik Pedas Media Asing Soal Liga 1 Kalah Level dengan Kamboja Premier League
-
Papan Bawah Memanas! Link Live Streaming Barito Putera vs Persis Solo
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Insiden Laka Laut di DIY Masih Berulang, Aturan Wisatawan Pakai Life Jacket Diwacanakan
-
Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Asing, BRImo Kini Hadir dalam Dua Bahasa
-
Ribuan Personel Polresta Yogyakarta Diterjunkan Amankan Perayaan Paskah Selama 24 Jam
-
Kebijakan Pemerintah Disebut Belum Pro Rakyat, Ekonom Sebut Kelas Menengah Terancam Miskin
-
Soroti Maraknya Kasus Kekerasan Seksual Dokter Spesialis, RSA UGM Perkuat Etika dan Pengawasan